Berita

Toyota Calya Facelift Meluncur, Apa yang Baru?

Jakarta — Toyota Calya terbaru versi facelift dengan beberapa perubahan dan pembaruan resmi meluncur tanpa seremoni apapun, Kamis (7/7/2022).

Toyota Calya facelift 2022

Toyota Calya versi facelift meluncur dengan tampilan lebih sporty dan agresif. (Foto: TAM)

Bersamaan dengan kemunculan Calya yang lebih gres ini, saudara kembarnya, Daihatsu Sigra justru melakukan selebrasi pembaruan serupa di Bekasi.

Calya facelift, menurut situs web resmi Toyota, mendapat beberapa pembaruan di sisi eksterior dan interior.

Dari pembaruan dan penambahan tersebut harga Toyota Calya terbaru (Juli 2022) naik Rp6—7 jutaan.

Kini, tersedia dalam tiga varian, harga Toyota Calya terbaru berkisar Rp161,5—181,1 juta.

Harga Toyota Calya Facelift 2022 Terbaru

  • 1.2 E M/T: Rp161,5 juta
  • 1.2 G M/T: Rp167 juta
  • 1.2 G A/T: Rp181,1 juta

Kenaikan harga Calya—dan seluruh mobil Toyota—terjadi bukan hanya karena pembaruan melainkan juga karena dipengaruhi diskon PPnBM yang berkurang besarannya per Juli 2022 ini.

Toyota Calya yang mengisi segmen Low MPV di kelas LCGC ini tampak jelas perubahannya pada desain gril beraksen geometris dan berlapis krom.

Detail Pembaruan pada Toyota Calya 2022

Tampilan wajah pun diperkuat semakin sporty dan agresif berkat Smoke LED Headlamp baru.

Di sektor kaki-kaki, hadir juga pelek Alloy Two Tone Machining dengan desain baru 14 inci.

New Toyota Calya pun kini telah dilengkapi Retractable Outer Mirror.

Tak ketinggalan, di bagian atapnya hadir antena model shark fin.

Interior Toyota Calya versi facelift terbaru

Interior Toyota Calya terbaru tipe G. (Foto: TAM)

Beralih ke interior, perubahan pun terjadi secara minor.

Interior New Calya kini hadir dengan nuansa baru berkat two tone baru Brown & Black dengan New Black Headlining.

Penggunaan warna baru two tone Brown & Black dengan New Stitch Design di seluruh jok pun menambah kesan “naik kelas”.

Demi menunjang kenyamanan berkendara, Toyota Calya terbaru pun kini dilengkapi Bluetooth Connection di setiap tipe, serta Smartphone Mirroring Connection khusus tipe G.

Sektor keselamatan mengemudi juga mendapat penambahan. Calya kini sudah dibekali sensor parkir mundur di semua tipe serta kamera parking mundur khusus tipe G.

Di balik bonnet, Toyota Calya masih menggunakan mesin yang sama; 3NR-FE 1.200 cc 4-silinder segaris.

Penulis: Dimas Hadi

Dimas Hadi

Menjadi jurnalis dan merangkap sebagai penulis konten otomotif di Carmudi sejak 2016. Masih terobsesi Toyota Starlet meski lebih sering mengemudikan Suzuki Ertiga karena cinta keluarga. Email: dimas.hadi@icarasia.com

Related Posts