Site icon Carmudi Indonesia

Toyota Tampilkan GR 86, Pakai Mesin Boxer dan Turbo Supra

Toyota GR 86, hadir dengan mesin boxer dan turbo milik Toyota Supra

Render Toyota GR 86

Tampak belakang Toyota GR 86

London – Toyota Eropa akhirnya merilis foto generasi terbaru dari Toyota 86. Mobil sport dua pintu ini akan hadir dengan nama Toyota GR 86 yang lahir dengan atap targa yang dapat dilepas pasang. Ini menjadi salah satu hal baru selain teknologi hybrid yang juga akan terpasang pada mobil ini.

Atap targa yang dapat dilepas pasang

Dilansir dari laman Autocar Inggris, Toyota GR 86 ini mengusung Toyota New Global Architecture (TNGA). Model ini juga mengambil konsep dari mobil sport pendahulunya, Toyota MR2. Jika dilihat sepintas, darah desain dari Toyota MR2 terlihat dari beberapa lekuk bodi bagian samping. Di bagian depan, mobil ini dibekali dengan lampu LED bertingkat.

Tampak samping Toyota GR 86

Kap mesin dari mobil ini juga memiliki dua buah lubang yang memberikan kesan sporty. Lubang ini diprediksi juga dapat membuang udara panas yang dihasilkan dari mesin. Mobil yang menjadi proyek penting dari Gazoo Racing ini juga diyakini akan menjadi mobil sport idola. Mobil berpenggerak roda belakang ini nantinya akan dibekali dengan mesin boxer 4 silinder.

Mesin boxer berkode FA24 ini merupakan mesin terbaru yang dirilis oleh Subaru. Toyota GR 86 dan Subaru BR-Z nantinya akan “berbagi” mesin berkapasitas 2.400 cc, injeksi, twin scroll turbo.

Mesin ini diklaim mampu mengeluarkan tenaga hingga 217 hp dengan torsi maksimal 240 Nm. Jika dilihat dari spesifikasi, twin scroll turbo ini juga dipakai oleh Toyota Supra. Namun, pihak Toyota menjamin jika GR 86 ini berada satu kelas di bawah Supra.

Toyota GR 86, hadir dengan mesin boxer dan turbo milik Toyota Supra

Interior Toyota GR 86

Di bagian dalam, Toyota GR 86 ini hadir dengan transmisi manual. Transmisi manual diyakini lebih mampu memberikan rasa kesenangan berkendara yang sangat baik. Di bagian dashboard tengah terdapat beberapa tombol transmisi otomatis yang terdiri dari P, R, N, D dan M.

Tombol start tersembunyi di balik shift knob

Lalu di bagian tengah terdapat tuas transmisi manual dengan shift knob berwarna merah. Shift knob berwarna merah ini dapat dibuka untuk menyalakan mobil, karena starternya tersembunyi di balik shift knob.

Rem tangannya pun masih menggunakan model konvensional dengan tuas. Sebagai mobil yang lahir dengan DNA balap, Toyota pun menanamkan jok balap Recaro dengan bahan suede. Jok ini dipadukan warna hitam dengan benang jahit putih yang membuatnya elegan. Mobil ini rencananya akan dirilis secara resmi pada 2024 mendatang dan akan meluncur pertama kali di Eropa.

Interior Toyota GR 86 

Penulis: Rizen

Editor: Lesmana