Berita

(Video) Suzuki Baleno Terbaru Jadi Rival Nissan Juke

Suzuki Baleno bangkit dari kubur sebagai sebuah crossover/hatchback yang bisa menjadi rival Nissan Juke. Nama Baleno ternyata masih menarik bagi Suzuki, terlepas sosoknya sudah berubah dari sebuah sedan menjadi sebuah hatchback.

“The All-New Baleno, sebuah hatchback ideal dari Suzuki si ahlinya mobil kompak, bakal melakukan debut dunia di The 66th IAA Frankfurt Motor Show,” ujar pihak Suzuki Motor Corp dalam sebuah pernyataan, seperti dinukil dari DNAindia.

Baleno Terbaru Berbeda Total dengan ‘Si Mantan’

Adapun Suzuki menegaskan bahwa Baleno terbaru sangat berbeda dengan versi lawasnya, meski memiliki nama yang sama. “Tidak ada kesamaan apapun antara keduanya. Keduanya benar-benar berbeda,” lanjut mereka.

SX4 Sedan

SX4 Sedan, Tidak Sesukses Versi X-Over

Suzuki sejatinya telah menghentikan produksi Baleno sedan sejak 2006 ketika mereka melahirkan crossover tangguh Suzuki SX4. SX4 versi sedan memang sempat dilabeli sebagai New Baleno, tetapi modelnya terhitung gagal di pasar.

Baleno Terbaru Didasarkan dari Mobil Konsep iK-2

Baleno terbaru rupanya didasarkan dari mobil konsep Suzuki iK-2 yang sempat dipamerkan pabrikan asal Negeri Samurai itu di Geneva Motor Show 2015 lalu. Mobil menggunakan platform generasi berikutnya dari Suzuki dengan bobot yang lebih ringan dan sifatnya lebih rigid.

Suzuki-iK-2

Suzuki iK-2 Concept, Cikal Bakal All-New Baleno

Desainnya relatif serupa dengan versi konsep, meski ada penyesuaian sedikit pada bagian lampu utama dan lampu stop. Untuk dapur pacunya, mobil ini kabarnya bakal menggendong mesin bensin 1.000cc Boosterjet turbo. Di Geneva Motor Show pada Maret, Suzuki bahkan sempat menyiratkan akan kemungkinan hadirnya versi hybrid dari mobil ini.

Kehadiran generasi anyarnya akan membuat lini produk Suzuki semakin sesak di kelas yang identik. Mereka sudah memiliki Celerio dan Swift, meski dimensi Baleno terbaru relatif sedikit lebih besar ketimbang Swift.

The 66th IAA Frankfurt Motor Show bakal berlangsung mulai 17 September mendatang. Simak video di bawah ini untuk melihat lebih detil seperti apa sosok The All-New Baleno.

 

https://www.youtube.com/watch?v=gMmAyA_NqRg

Wahyu Perdana Putera

Berkarir di sejumlah online media sejak 2012 sebagai jurnalis teknologi, sains dan otomotif, kini di Carmudi Indonesia sejak Juli 2015 untuk mengulas & mempublikasikan kabar otomotif terkini dari perspektif lain. Menggilai mobil retro era '80-90an, modifikasi & kultur balap jalanan Jepang serta hobi modifikasi dengan aliran oldschool brutal seperti Shakotan, Kyusha & Kaido Racer. Email: wahyu.perdana@carmudi.co.id
Follow Me:

Related Posts