Sepeda motor

Yamaha E01, Kenal Lebih Dekat dengan Motor “NMax Listrik”

Motor listrik Yamaha E01 kembali menjadi sorotan dalam beberapa waktu belakangan ini seiring langkah pabrikan membawanya ke Tanah Air. Namun, jangan tanya dulu soal harga karena produk ini masih menjalani tes pasar.

Hal tersebut artinya motor ini juga belum dijual di Indonesia, setidaknya sampai saat ulasan ini disusun, Oktober 2022. Kendati demikian sosok E01 sangat menarik untuk dikupas lebih jauh.

Jika dilihat secara sekilas maka motor listrik ini ibaratnya adalah “NMax listrik”. Hal tersebut didasari desain bodi kedua produk yang terlihat memiliki kesamaan garis besar.

Contohnya terlihat dari desain setang, visor, hingga deknya. Ciri khas dek NMax yang memungkinkan kaki pengendara untuk berselonjor juga bisa ditemui pada E01.

Motor Listrik Yamaha E01: Spesifikasi dan Review

Motor Listrik Yamaha E01

(Foto: Yamaha)

Walau disebut-sebut mirip NMax, tapi E01 tentunya tetap memiliki ciri khas tersendiri. Hal ini utamanya bisa dilihat pada desain bagian belakangnya.

Model sepatbor yang digunakan terpisah dari bodi dan justru menyatu dengan lengan ayun.

Lalu motor ini memiliki shockbreaker ganda untuk roda belakang yang posisinya ditarik lebih jauh ke depan dibandingkan dengan motor pada umumnya.

Terlepas dari hal itu, E01 juga disebut-sebut sebagai motor listrik yang sensasi berkendaranya sangat mendekati motor konvensional.

Sebabnya Yamaha juga memilih cara yang lebih familiar untuk penyaluran tenaga motor ini. Yakni dengan menaruh motor elektrik di posisi yang umumnya ditempati oleh mesin.

Bukan langsung di roda belakang seperti yang diadopsi oleh beberapa motor listrik yang sudah beredar di Indonesia.

Sejarah Motor Listrik Yamaha E01 Berawal dari Konsep

Kemunculan perdana motor listrik E01 bisa ditarik mundur tiga tahun ke belakang. Yamaha memamerkan konsepnya yang bernama E01 Concept di pameran Tokyo Motor Show 2019.

Dalam halaman resminya, Yamaha menjelaskan bahwa motor listrik ini hadir sebagai urban commuter

Walau menggunakan tenaga listrik, tapi kemampuannya disebut-sebut setara dengan motor konvensional yang menggunakan mesin 125 cc.

Pada saat itu Yamaha menggambarkan produk ini juga memiliki kemampuan fast charging dan jarak tempuh yang jauh.

Tak ketinggalan, faktor kenyamanan juga menjadi perhatian dalam desainnya. Dengan begitu pengendara bisa lebih menikmati aktivitasnya dalam berkomuter.

Yamaha E01 Concept

(Foto: Yamaha)

Jika melihat desain motor ini selagi masih konsep maka tidak banyak perubahan yang terjadi pada versi produksi nyatanya. Siluet bodinya hampir seratus persen identik.

Perubahan hanya terjadi pada desain sepatbor depan yang dibuat lebih realistis dan tanpa adanya cover untuk suspensi. Selain itu desain joknya pun dibuat lebih fungsional.

Pada versi konsep dulu, wajah depan motor ini juga dilengkapi sepasang inlet udara di balik shroud-nya. Namun, komponen tersebut rupanya berubah menjadi lampu utama.

Sementara itu bagi konsumen yang penasaran dengan elemen heksagonal agak melonjong di bagian depannya, itu merupakan penutup dari lubang pengisian daya.

Spesifikasi Motor Listrik Yamaha E01

Berikut ini adalah tabel spesifikasi motor listrik E01 yang dirangkum dari beberapa sumber.

MOTOR ELEKTRIK
Tenaga Maksimum 8,1 kW
Torsi Maksimum 30 Nm
Gearbox N/A
Baterai Lithium-Ion, 4,9 kWh, 87.6V, 56.3 Ah
Jarak Tempuh 104 km @ 60 km per jam
DIMENSI
Panjang 1.930 mm
Lebar 740 mm
Tinggi 1.230 mm
Wheelbase 1.380 mm
Ground Clearance 140 mm
Seat Height 755 mm
Bobot 158 kg
RANGKA
Rem Depan Cakram 230 mm
Rem Belakang Cakram 230 mm
Ban Depan  110/70-13
Ban Belakang 130/70-13
ABS Ya
FITUR LAIN-LAIN
Digital Panel Meter Ya
LCD atau TFT Digital Panel TFT
Full-LED Lighting Ya

Fitur Motor Listrik Yamaha E01

Yamaha tak setengah-setengah dalam mengembangkan motor listrik E01. Rangkanya dibuat secara khusus untuk model ini dengan kata lain bukan diambil dari model bermesin konvensional.

Rangka itu sendiri mengadopsi model double cradle dengan disertai Yamaha Controlled Filling (CF) aluminium die casting swing arm.

Pabrikan membekali model ini dengan fitur dual channel ABS, dual rear suspension, traction control system, dan sistem penggerak roda belt drive.

Seperti kendaraan elektrifikasi kebanyakan, motor listrik E01 juga memiliki yang dinamakan regenerative braking. Fitur ini akan memberikan pengalaman deselerasi halus saat tuas gas ditutup.

Lalu jika dilihat dari namanya berarti fitur ini juga berfungsi mengubah energi dari pengereman kembali menjadi setrum yang bisa dimanfaatkan nantinya.

Tak kalah unik, E01 juga memiliki fitur gigi mundur. Sementara itu speedometer digital, smartkey, dan Y-Connect juga menjadi fitur-fitur yang bisa ditemui pada produk ini.

Berapa Jarak Tempuh Yamaha E01?

Di atas kertas motor listrik E01 diklaim dapat menempuh jarak hingga 104 km. Angka tersebut didapat dari pengetesan Yamaha untuk model yang dipasarkan di Jepang. 

(Foto: Carmudi)

Dalam pengetesan tersebut, jarak sejauh 104 km dapat dicapai dengan mempertahankan kecepatan berkendara secara konstan pada 60 km per jam.

Untuk menunjang penggunaannya, motor listrik E01 turut dilengkapi dengan tiga mode berkendara, yakni Eco, Standard, dan Power.

Masing-masing mode berkendara memiliki batasan untuk tenaga dan torsi yang disalurkan ke roda.

Dirangkum dari sejumlah ulasan, untuk mode Eco bisa menyalurkan tenaga 5,4 kW dan 21,4 Nm, Standard 8,1 kW dan 24,5 Nm, serta Power 8,1 kW dan 30,2 Nm.

Jika memilih mode Eco artinya kecepatan motor listrik ini juga akan dibatasi paling tinggi 60 km per jam. Di luar mode tersebut, kecepatan maksimum yang bisa dicapainya adalah sekitar 100 km per jam.

Terkait durasi pengecasan motor listrik ini bisa disimak melalui tabel berikut.

Tipe Durasi Pengecasan
Fast Charger 1 jam (0%-90%)
Normal Charger 5 jam (0% – 100%) di (200 – 240 V)
Portable Charger 14 jam (0%-100%) di (100 – 240 V)

Kapan Rilis Yamaha E01?

Motor listrik E01 resmi menyapa publik secara global dalam pameran Tokyo Motor Show 2019 yang pada saat itu berlangsung bulan Oktober.

Sementara itu, publik Tanah Air mendapatkan kesempatan untuk melihatnya secara langsung pada Maret 2022 melalui pameran Indonesia International Motor Show (IIMS).

Kemudian pada bulan Oktober 2022, Yamaha memulai proyek uji pasarnya untuk melihat kesesuaian produk ini di Indonesia. 

Motor Listrik Yamaha

(Foto: Yamaha)

Menurut informasi, ada banyak aspek yang didalami dalam fase ini. Salah satunya mengenai daya tahan baterai terhadap cuaca alam Indonesia.

Di samping itu Yamaha juga hendak melihat kesesuaian penggunaan baterai non removable terhadap kebiasaan-kebiasaan konsumen. 

Diketahui untuk tahap ini Yamaha telah menyiapkan 20 unit motor listrik E01 yang akan disebar ke jaringannya di seluruh Indonesia. 

Data yang didapat nantinya akan digunakan kembali untuk pengembangan produk agar lebih sesuai dengan konsumen Tanah Air.

Jadi sampai sejauh sebenarnya motor listrik E01 belum secara resmi dijual termasuk di Indonesia.

Berapa CC Yamaha E01?

E01 merupakan motor listrik dari Yamaha yang performanya dapat disetarakan dengan motor konvensional bermesin 125 cc.

Pertanyaan berapa cc Yamaha E01 sebenarnya kurang tepat. Sebabnya istilah cc alias cubicle centimeter umumnya digunakan pada mesin konvensional untuk menggambarkan seberapa besar volume silindernya.

Sedangkan E01 tidak memiliki mesin konvensional, melainkan motor elektrik sebagai gantinya. Menurut informasi, motor elektrik tersebut memiliki tenaga tertinggi 8,1 kW dan torsi maksimum 30 Nm. 

Dalam keterangan resminya, Yamaha global menjelaskan bahwa motor elektrik tersebut dikembangkan secara in-house oleh pihaknya.

Aspek kualitas dan performa menjadi perhatian besar dalam proses pengembangannya. 

Dilihat dari tenaga puncaknya, motor listrik ini memang setara dengan motor-motor 125 cc. Namun, E01 memiliki torsi yang jauh di atas rata-rata.

Rangka Yamaha E01

(Foto: Yamaha)

Hal ini akan menjadi keunggulan tersendiri bagi E01. Torsi yang berlimpah akan membuat karakteristik berkendaranya jadi lebih gesit ketika harus menghadapi situasi lalu lintas stop and go di jalanan perkotaan.

Elektrik motor tersebut mendapatkan pasokan setrum dari baterai lithium-ion 4,9 kWh yang disebut-sebut mampu membawa motor ini mencapai jarak 104 km.

Sementara itu, pabrikan juga melengkapi motor ini dengan tiga mode berkendara, yang terdiri dari Eco, Standard, dan Power. 

Masing-masing mode berkendara memiliki batasan tenaga maksimum dan torsinya agar lebih sesuai dengan kebutuhan.

Keberadaan mode berkendara semacam ini makin jamak ditemui di kendaraan roda dua terutama yang mengadopsi teknologi elektrifikasi. Diduga alasannya untuk memaksimalkan efisiensi energi atau tenaga sesuai dengan kebutuhan.

Di samping pertanyaan-pertanyaan mengenai motor listrik E01, rupanya banyak warganet yang mengutarakan rasa penasaran terhadap motor listrik Yamaha secara umum.

Apakah Yamaha Mengeluarkan Motor Listrik?

E01 boleh dibilang sebagai motor listrik terbaru dari Yamaha walau belum dipasarkan. Namun, dapat dipastikan model tersebut bukan satu-satunya motor listrik dari merek berlambang garpu tala.

Berikut ini adalah daftar motor listrik yang pernah dipasarkan oleh Yamaha di beberapa negara.

  • Yamaha Passol 2002
  • Yamaha EC-02 2005
  • Yamaha EC-03 2010
  • Yamaha E-Vino 2014
  • Yamaha EC-05 2019
  • Yamaha EMF 2022
  • Yamaha E01 2022

Sebelum melahirkan model-model tersebut, pengalaman Yamaha dengan teknologi elektrifikasi sudah dimulai sejak 1993 ketika pabrikan meluncurkan Yamaha Power Assist System (PAS).

Sesuai namanya, PAS berguna untuk memberikan dorongan tenaga pada sepeda listrik alias e-bike.

E01 kemungkinan besar menjadi motor listrik selanjutnya dari Yamaha yang akan dipasarkan di beberapa negara.

Sejumlah ulasan yang ada di jagat maya menyebutkan E01 tergolong sebagai motor listrik yang layak. Baik untuk aspek performa atau rancangannya.

Hal tersebut cukup masuk akal jika melihat apa yang dilakukan oleh pabrikan untuk mempersiapkan produk elektrifikasi.

Contohnya seperti yang dilakukan pada saat ini yaitu berupa proof of concept dari produk tersebut. Tujuan dari tahap ini untuk membuktikan atau memastikan konsep dari produk yang dibuat sudah tetap sasarannya.

Yamaha E01

(Foto: Yamaha)

Demikian ulasan mengenai motor listrik Yamaha E01 yang telah mengaspal di Indonesia walau belum resmi dipasarkan.

Kemunculannya cukup menarik disimak lantaran ikut meramaikan tren elektrifikasi yang pasti makin berkembang ke depannya.

Tak seperti motor listrik Yamaha yang sudah-sudah, E01 memiliki desain yang menyerupai produk Maxi Yamaha terutama NMax. 

Hal ini akan memberikan keuntungan tersendiri bagi pabrikan sebab konsumen merasa seperti sudah familiar dengan wujudnya.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts