Site icon Carmudi Indonesia

Yamaha RX-King Bekas, Makin Mulus Makin Gila Harganya

Yamaha RX King 2003 (Foto: Carmudi)

Jakarta – Yamaha RX-King, mendengar nama itu sebagian diantara kita langsung terbayang motornya jambret. Ya, di era 90-an motor sport keluaran Yamaha ini memang kerap digunakan untuk mendukung tindak kejahatan. Alasannya sederhana, RX-King memiliki kecepatan yang luar biasa dikelasnya.

Yamaha menghadirkan RX-King melalui proses riset yang panjang. Tim insinyur pabrikan berlogo garpu tala melakukan survei kepada pengguna motor di Sumatera, Jawa dan beberapa daerah lainnya di Indonesia.

Dari survei ini diketahui bahwa mayoritas masyarakat Indonesia menginginkan motor sport yang gagah, irit dan memiliki kecepatan yang aduhai. Lahirnya RX-King awalnya merupakan suksesor dari Yamaha RX-K 135 yang kurang laris dipasaran.

Belakangan ini, Yamaha RX-King bekas kembali naik daun di kalangan bikers. Motor bermesin 2-tak ini jadi buruan favorit penghobi motor lawas dan speed lovers. Akibatnya, harga RX-King bekas pun terus melambung tinggi.

Para kolektor mencari RX-King bekas dengan kondisi yang mulus dan mendekati utuh. Ini berpengaruh pada harga jual motor dimana RX-King yang kondisinya makin mulus semakin mahal.

Imbasnya, harga aksesoris dan perlengkapan genuine untuk motor ‘raja’ ikut-ikutan mahal. Banyak juga kolektor yang membeli motor bahan kemudian dibangun dengan konsep OEM (Original Equipment Manufacturer).

Harga Yamaha RX-King Bekas Terus Meroket

Sebelum era RX-King booming sekitar 2015 lalu, motor dengan kondisi orisinal dengan tahun produksi antara 2000-2005 biasanya dijual tidak lebih dari Rp10 juta, harganya sekarang sudah belasan hingga puluhan juta rupiah.

Listing Harga Yamaha RX-King (Foto: Carmudi)

Berdasarkan listing Carmudi, Dealer Aji Motor Pamulang menjual dua unit RX-King bekas dengan tahun berbeda, masing-masing 2001 dan 2003. Sekalipun berbeda tahun, harga jual keduanya sama, ditawarkan Rp15 juta.

Selanjutnya, dealer Syaiful Motor yang berlokasi di Jalan Swadaya Raya, RT.4/RW.7, Duren Sawit, Jakarta Timur menawarkan RX-King bekas keluaran 2009 atau tahun terakhir dijual dengan harga Rp15 juta.

RX-King Generasi Terakhir (Foto: Carmudi)

Sebagaimana diketahui, RX-King terakhir diproduksi pada tahun 2009. Generasi terakhir ini bisa dibedakan dari desainnya, karena memakai headlamp bulat sementara generasi lawas identik dengan headlamp kotak. Yamaha menghentikan produksi motor ikonik ini karena alasan emisi. Saat itu, muncul wacana bila motor 2-tak dilarang beredar di kota-kota besar. (dna)