Reviews

Yuk Mengenal Lebih Dekat Porsche Macan

Porsche Indonesia akhirnya resmi merilis Porsche Macan di tanah air. Mobil compact luxury SUV ini memang terdengar sangat unik, karena menggunakan nama salah satu hewan yang ikonik di Indonesia. Sudah pasti nama Macan akan jadi magnet tersendiri bagi masyarakat Indonesia untuk memiliki adik Porsche Cayenne ini.

Porsche Macan yang hadir di tanah air tersedia dengan 3 tipe, Porsche Macan, Porsche Macan S, dan Porsche Macan Turbo. Masing masing memiliki perbedaan pada sektor dapur pacu. Untuk Porsche Macan menggunakan mesin 2.0Litre 4-silinder dengan 233HP dan torsi 350Nm. Lain halnya dengan Porsche Macan S yang menggunakan jantung pacu 3.0Litre V6 berkekuatan 335HP serta torsi 460Nm. Dan Porsche Macan Turbo sebagai varian terkencang, menggunakan mesin 3.6Litre V6  yang sanggup memuntahkan tenaga hingga 394HP dengan torsi puncak hingga 550Nm. Semua tenaga ini akan tersalurkan menuju sistem penggerak all-wheel drive dengan sistem transmisi 7-percepatan PDK (Porsche Doppelkupplungsgetriebe).

Mesin Porsche Macan Turbo & Porsche Macan S

Mesin Porsche Macan Turbo & Porsche Macan S

Untuk sektor eksterior, Porsche Macan mengadopsi material aluminium yang didesain fresh dan sporty. Terinspirasi oleh hypercar Porsche 918 Spyder, Porsche 917, dan Porsche 911 tetap menggunakan bahasa desain Porsche yang ikonik akan kontur desain bagian depan jauh lebih tinggi daripada bagian belakang. Selain itu, headlamp Porsche Macan juga mengadopsi sistem Bi-Xenon dan Porsche Dynamics Lights System yang akan bergerak mengikuti arah gerakan setir. Inspirasi lain pun disalurkan Porsche 918 Spyder ke bagian taillight Porsche Macan yang berkonsep 3D. Penggunaan pelek berdiameter 21inci pun semakin menambah kesan sporty dari compact luxury SUV ini.

eksterior porsche macan collage

Eksterior Porsche Macan

Memasuki interior, nuansa nyaman langsung terasa, baik di kursi pengemudi maupun di kursi penumpang. Balutan interior leather alcantara pun semakin menambah kesan mewah di interior Porsche Macan. Desain futuristik pun terasa dari centre console yang menjadi tempat untuk tombol fitur-fitur Porsche Macan yang easy use. Selain itu, Porsche Macan juga menggunakan on-board entertainment Porsche Communication Management (PCM) dan sistem audio BOSE 5.1 Surround Sound System, dan Burnmester High-End Surround System sebagai opsi. Spesialnya, Anda bisa mengkostumisasi interior Porsche Macan sesuai dengan keinginan Anda.

Interior Porsche Macan

Interior Porsche Macan

Sampai saat ini belum ada patokan jelas mengenai dana yang Anda keluarkan untuk bisa memiliki Porsche Macan S dan Porsche Macan Turbo. Sebab setiap Porsche Macan yang hadir ke Indonesia bisa dikostumisasi sesuai keinginan pembeli, yang tentu saja berefek pada harga yang berbeda-beda.

Jadi pilih yang mana, Porsche Macan S atau Porsche Macan Turbo?

Related Posts