Isi detail Anda dan dapatkan penawaran terbaik dari Carmudi
Honda City
Rp402 Juta















Honda City
Rp402 JutaCARI TAHU PROMO

Transmisi

Bahan bakar

Mesin

Tempat Duduk
Daftar Harga Honda City
Review Honda City Sedan Terbaru 2025 | NCS
PT Honda Prospect Motor (HPM) telah resmi meluncurkan dua mobil sedan terbaru, yaitu New Civic RS dan City pada akhir Oktober 2021. Honda City terbaru ini merupakan generasi kelima, dimana model pertamanya diluncurkan pada 1996.
Kedua mobil besutan Honda ini mendapat beberapa pembaruan, termasuk di bagian fiturnya. Bisa dibilang kehadiran Honda Civic RS dan City sedan terbaru cukup mengejutkan karena publik tahunya ada kemungkinan kemunculan beberapa model non sedan dari merek Honda.
Ini menjadi bukti eksistensi kedua mobil sedan tersebut di Tanah Air.
Di Indonesia, City Sedan terbaru ditawarkan dalam tiga pilihan warna, yaitu Platinum White Pearl, Meteoroid Gray Metallic (yang tersedia mulai Maret 2022) serta warna Crystal Black Pearl.
Sebelumnya, Honda City versi hatchback sudah lebih dulu diluncurkan pada awal Maret 2021. Mobil tersebut menggantikan posisi Honda Jazz yang sudah resmi dihentikan penjualannya.
Baik Honda Civic RS maupun City Sedan terbaru, mendapat pembaruan dimana keduanya kini terlihat lebih modern dan layak jadi sorotan di tahun 2021.
Jika dibandingkan dengan versi hatchback yang sporty, City sedan terbaru terkesan lebih elegan. Untuk harganya, mobil ini ditawarkan seharga Rp355 juta On The Road (OTR) Jakarta. Sebagai catatan, harga ini sudah sesuai dengan pajak emisi yang berlaku pada 16 Oktober 2021.
Sayangnya, City sedan terbaru hanya ditawarkan dalam satu varian sehingga tidak banyak opsi bagi calon konsumen yang ingin membeli mobil ini.
Berikut ini adalah ulasan lengkap mengenai Honda City sedan terbaru dari bagian eksterior, interior, dan fitur yang disematkan pada mobil ini.
Eksterior Honda City Sedan Terbaru
Jika melihat eksterior Honda City sedan terbaru secara keseluruhan, memang terlihat elegan dan modern. Untuk ukuran dimensinya, mobil ini mempunyai ukuran panjang 4.553 mm, lebar 1.748 mm, dan tinggi 1.467 mm serta wheelbase 2.589 mm.
Meski berbeda dengan City versi hatchback yang didesain sporty, City sedan terbaru tidak meninggalkan DNA sporty Honda. Bar kromium yang tebal terlihat di bagian depan.
Pada bagian depan juga, terdapat fascia depannya dengan Front Grille yang menyatukan dua buah lampu utama headlamp di setiap sisi sampingnya.
Gril tersebut terkesan tangguh serta headlampnya berdesain meruncing. Headlamp pada City sedan terbaru sudah dilengkapi dengan teknologi LED (Light Emitting Diode) beserta DRL (Day Running Light) yang membuat mobil ini jadi terlihat futuristik.
Dengan adanya lampu ini, City sedan terbaru dapat dibawa berkendara dengan aman di malam hari atau saat cuaca berkabut.
Tak hanya itu, turut disematkan fog lamp (lampu kabut) di bemper bawah. Disematkan pula Door Mirror with LED Turning Signal yang memperkuat kesan elegan pada City Sedan terbaru.
Tak ketinggalan, disematkan juga Rear Combination Lamp yang mengintegrasikan stop lamp dan lampu sein mobil ini.
Di bagian tengah, terdapat beberapa lubang ventilasi berukuran kecil yang menambah kesan sporty pada City sedan terbaru.
Beralih ke bagian samping, terlihat adanya lekuk yang memberi kesan elegan dan tegas. Selain itu, terdapat velg atau pelek berukuran 16 inci serta rumah spion dengan lampu sein.
Tak ketinggalan, terdapat shark fin di bagian atap mobil yang membuat tampilan City Sedan terbaru jadi terlihat keren.
Di bagian belakang mobil ini, terdapat pula LED yang didesain modern dan dapat memberikan pencahayaan terang. Namun, tidak mengganggu visibilitas pengemudi lain yang berada di belakang.
Interior Honda City Sedan Terbaru
Tidak kalah dengan eksteriornya, interior Honda City sedan terbaru juga terlihat modern dan mewah. Pada bagian depan mobil ini, terdapat panel dasbor yang menggunakan nuansa hitam.
Desain dasbor ini tidak terlihat memiliki perbedaan yang signifikan dengan yang dimiliki City versi hatchback.
Selain itu, terdapat juga meter cluster bergaya modern dengan Multi Information LCD Display untuk memberitahukan berbagai informasi pada pengguna selama berkendara.
Tak ketinggalan, disematkan shift knob yang dibalut dengan bahan kulit berkualitas sehingga memberi kesan premium pada interior City sedan terbaru.
Disematkan pula paddle shift dan tombol cruise control pada setir kemudi untuk meningkatkan kenyamanan bagi pengemudi saat berkendara.
Setir kemudi City sedan terbaru menggunakan desain tiga palang dengan kemudi multifungsi yang sudah dibekali dengan fitur tilt dan teleskopik sehingga memberikan kemudahan bagi pengemudi untuk mendapatkan posisi berkendara terbaik.
Setir kemudi mobil ini juga memakai konsep Audio Steering Wheel yang bisa mengatur alur musik secara praktis lewat tombol pada setir tersebut.
Di sisi lain, terdapat fitur kenyamanan berupa head unit touch screen seluas 8 inci. Sama seperti versi hatchback-nya, head unit City sedan terbaru ini memiliki berbagai fitur mulai dari pemutar audio, video, smartphone connection, dan lainnya.
Tak ketinggalan, mobil tersebut juga memiliki 8 buah speaker di bagian depan dan belakang kabin mobil yang dapat mengeluarkan suara membahana saat mendengarkan musik selama perjalanan. Pengemudi dan para penumpang pun tidak akan merasa bosan di perjalanan.
Untuk menambah kenyamanan bagi mereka, tiap bangku City sedan terbaru dibekali dengan cup holder yang berfungsi sebagai wadah dari barang-barang bawaan pengguna seperti botol minuman, kunci, dan lainnya.
Turut disematkan Rear AC System yang dapat memberikan kesejukan secara menyeluruh di seluruh ruang kabin mobil ini.
Selain itu, terdapat beberapa fitur canggih seperti salah satunya fitur Multi-Angle Rear View Camera yang mempunyai tiga tampilan, yakni wide view, normal view, serta top view.
Fitur tersebut dapat memberi kemudahan bagi pengemudi saat memarkirkan mobilnya. Ada mode ECON turut disematkan yang merupakan teknologi canggih dari Honda guna memaksimalkan efisiensi penggunaan bahan bakar agar konsumsinya jadi lebih irit.
Untuk memberi kenyamanan maksimal bagi pengemudi dan para penumpang, setiap kursi City sedan terbaru sudah dilapisi dengan bantalan samping.
Guna memberi kenyamanan secara lebih maksimal pada penumpang yang duduk di belakang, mobil ini telah disematkan Rear AC Ventilation & 2nd Row Power outlet.
Beralih ke interior belakang, City sedan terbaru, pengguna dapat memuat barang cukup banyak di mobilnya. Mobil ini mempunyai ruang kargo hingga 519 liter untuk menyimpan berbagai barang yang ingin dibawa pengguna mobilnya.
Fitur Honda City Sedan Terbaru
Honda City sedan terbaru telah disematkan berbagai fitur yang cukup lengkap dan mumpuni. Selain yang sudah disebutkan di atas, mobil andalan Honda ini telah disematkan fitur baru berupa Remote Engine Start yang bisa menghidupkan mesin dan AC dari luar mobil.
Perlu diketahui, City sedan terbaru menjadi model pertama di kelasnya yang sudah disematkan fitur tersebut. Disematkan pula Power Retractable Door Mirror yang dapat memberikan sensasi berkendara praktis, khususnya saat menutup dan membuka kaca spion mobil.
Sayangnya, City sedan terbaru belum mendapatkan konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay yang sudah ditemukan pada beberapa mobil Honda terbaru lainnya.
Untuk fitur keselamatan, mobil ini sudah dilengkapi dengan fitur pengereman ABS, EBD, BA, vehicle stability assist, hill start assist, emergency stop signal, dan airbags sebanyak 6 buah.
Tak hanya itu, City sedan terbaru juga sudah menggunakan frame G-CON Honda yang dikenal ringan, namun kuat.
Adapun fitur keselamatan lainnya yang disematkan pada mobil tersebut seperti brake override system, seatbelt reminder, ISOFIX untuk menjaga keselamatan penumpang bayi selama berkendara, dan tether.
Secara keseluruhan, Honda City sedan terbaru telah disematkan berbagai fitur yang cukup canggih dan mumpuni untuk menjamin kenyamanan serta keselamatan para pengguna mobil tersebut.
Mesin Honda City Sedan Terbaru
Pada bagian dapur pacu, Honda City Sedan terbaru dibenamkan mesin yang sama dengan City versi hatchback, yaitu mesin berkode L15ZF dengan kapasitas 1.498 cc, 4 silinder, DOHC, i-VTEC.
Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga sebesar 119 hp pada putaran mesin 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm di putaran mesin 4.300 rpm.
Selain itu, mesin mobil ini sudah mengandalkan sistem transmisi CVT. Sebagai informasi, mesin City sedan terbaru di Indonesia berbeda dengan yang diluncurkan di Thailand, dimana mobilnya sudah dibenamkan mesin 1.0 turbo bertenaga lebih kuat.
Spesifikasi Lengkap
Videos

Warna Tersedia



Review Terbaru

Test Drive New Honda City
Test Drive New Honda City Baca lainnya
Test Drive New Honda City Baca lainnya