Berita

Garda Oto Terus Dukung Gerakan Aman Berlalu Lintas

BERSAMAAN dengan program Car Free Day, Garda Oto dan Polda Metro Jaya melakukan sosialisasi tentang keselamatan berlalu lintas di sekitar Bunderan HI, akhir pekan lalu. Dalam kesempatan itu atraksi polisi cilik turut meramaikan program yang rutin diadakan perusahaan asuransi otomotif itu bersama pihak kepolisian.

Menurut Laurentius Iwan Pranoto selaku Manager Communication & Event Asuransi Astra, Garda Oto akan terus mendukung semua kegiatan yang memiliki visi yang sama dengan Garda Oto yaitu untuk mewujudkan road safety di Indonesia.

“Karena dengan kegiatan-kegiatan sosialisasi seperti ini, memungkinkan masyarakat untuk mengetahui lebih jauh dan memahami lebih dalam apa artinya keselamatan berlalu lintas bagi kemajuan bangsa. Itu yang terus kami dukung dan sosialisasikan,” katanya dalam keterangan pers.

Berdasarkan data Korps Lalu Lintas (Korlantas) Kepolisian Negara Republik Indonesia tahun 2012 menyebutkan, sebanyak tiga orang meninggal dunia per jam di Indonesia, dan 80% faktor penyebab utamanya adalah karena kelalaian manusia.

DSC_0251 (800x532)

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts