Berita Mobil Sumber informasi

Pemilik Mobil Toyota Bisa Uji Emisi di Bengkel Auto2000, Gratis!

Uji Emisi di Bengkel Auto2000

Uji emisi di bengkel Auto2000 berlangsung gratis selama bersamaan dengan servis rutin (Auto2000)

Jakarta – Mendukung program lingkungan bersih, Auto2000 kini menyediakan fasilitas uji emisi gas buang yang lengkap dan modern di seluruh jaringan yang tersebar hingga pelosok nusantara.

Fasilitas ini bisa dimanfaatkan konsumen pemilik mobil Toyota untuk melakukan pengujian menyeluruh.

Setiap mobil Toyota yang dinyatakan lulus uji emisi memberi kontribusi nyata menurunkan kadar pencemaran udara untuk lingkungan serta kualitas udara yang lebih baik.

Mobil yang tidak lulus uji mendapatkan pemeriksaan dan perbaikan untuk mendeteksi lebih dini risiko kerusakan atau malfungsi pada mesin.

Memanfaatkan fasilitas ini, konsumen tidak perlu membayar sepeser pun selama dilakukan bersamaan dengan servis berkala.

“Fasilitas uji emisi lengkap dan modern serta teknisi andal yang kompeten dalam melaksanakan tugasnya menjadi bukti keseriusan Auto2000 mendukung program pemerintah dalam menerapkan standar uji emisi kendaraan bermotor Euro4,” terang Ricky Martawijaya, Senior Division Head Auto2000, Senin (27/8).

Selanjutnya Ricky mengajak seluruh pemilik mobil Toyota untuk melakukan uji emisi gas buang saat servis berkala.

Bisa dengan mendatangi langsung bengkel resmi Auto2000 atau lewat layanan THS – Auto2000 Home Service yang bisa di booking via aplikasi Auto2000 Mobile.

Program Uji Emisi Auto2000 Kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup

Uji Emisi di Bengkel Auto2000

Data uji emisi di bengkel Auto2000 bisa dilihat langsung di website Dinas Lingkungan Hidup (Auto2000)

Program “langit biru” merupakan program yang bertujuan untuk mengendalikan dan mencegah pencemaran udara.

Sekaligus mewujudkan perilaku sadar lingkungan baik dari sumber tidak bergerak (industri), maupun sumber bergerak yaitu kendaraan bermotor.

Kendaraan bermotor mendapatkan prioritas penanganan karena merupakan salah satu sumber utama pencemaran udara di kota-kota besar di Indonesia.

Kepedulian Auto2000 akan hal ini tidak hanya diwujudkan lewat penyediaan fasilitas uji emisi gas buang yang lengkap dan modern.

Juga didukung oleh teknisi yang kompeten dalam melaksanakan uji emisi gas buang dengan hasil pengujian yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan.

Khusus untuk wilayah Jakarta, Auto2000 menggandeng Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta.

Seluruh teknisi bengkel Auto2000 dilatih memasukkan data hasil uji emisi kendaraan ke laman website yang dimiliki oleh Dinas Lingkungan Hidup.

Data ini bisa dipantau langsung oleh pemilik mobil Toyota lewat aplikasi E-Uji Emisi yang bisa diunduh di smartphone dengan sistem Android.

“Keandalan tersebut didukung oleh kecakapan teknisi bengkel Auto2000 dalam memasukkan data uji emisi ke dalam website milik Dinas Lingkungan Hidup sehingga dapat diakses melalui aplikasi E Uji Emisi yang dibuat oleh Dinas lingkungan Hidup dari smartphone pengguna mobil Toyota,” pungkas Ricky.

Hasil tersebut bisa dicetak untuk keperluan konsumen dalam melakukan keperluan administrasi kendaraan, misalkan sebagai lampiran syarat untuk perpanjang STNK.

‘Auto2000 Lebih’ bikin ‘Urusan Toyota Lebih Mudah’.

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts