Berita

Cek Harga Toyota Agya dan Daihatsu Ayla Bekas 2020 untuk Libur Lebaran

Toyota Agya dan Daihatsu Ayla keluaran 2020 yang sudah berstatus bekas bisa jadi pilihan yang cocok dipakai buat libur Lebaran 2024. Harganya yang cukup terjangkau dan bisa di kredit dapat mempermudah Carmudian untuk memilikinya.

Libur lebaran memang menjadi momentum untuk bersilaturahmi ke saudara maupun kerabat terdekat. Selain itu, tidak sedikit pula masyarakat yang memanfaatkannya untuk pergi bersama keluarga ke tempat wisata.

Baca Juga: Simak Spesifikasi Lengkap Toyota Agya Facelift, Apa Saja Perubahannya?

Agya Ayla Bekas 2020

Agya TRD bekas 2020

Untuk menjalani aktivitas tersebut bisa menggunakan transportasi umum seperti bus kota dan kereta api. Namun, bagi Carmudian yang ingin lebih personal dan nyaman tanpa perlu naik-turun di tengah jalan bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil.

Apabila Carmudian belum memiliki mobil, maka bisa melirik mobil bekas yang harganya sudah cukup terjangkau dan bisa disesuikan dengan bujet. Selain itu, keuntungan membeli mobil bekas tidak perlu inden lama sehingga bisa dipakai untuk libur Lebaran tahun ini bersama keluarga.

Pilihan model mobil bekas sangat beragam, harganya pun bervariasi. Bila Carmudian mencari mobil bekas dengan harga sangat terjangkau, mobil jenis Low Cost Green Car (LCGC) seperti Toyota Agya dan Daihatsu Ayla bisa menjadi alternatif pilihan.

Baca Juga: New Daihatsu Ayla Resmi Meluncur, Simak Harga Lengkapnya

Agya Ayla Bekas 2020

Daihatsu Ayla bekas 2020

Di situs web jual beli mobil bekas Carmudi terdapat banyak pilihan Toyota Agya dan Daihatsu Ayla dari beragam tahun pembuatan. Jika mencari yang harganya tak sampai Rp150 juta dan masih berusia muda bisa melirik Agya dan Ayla keluaran 2020.

Harga Toyota Agya dan Daihatsu Ayla Bekas 2020

Untuk harga Toyota Agya bekas 2020 mulai dari Rp120 jutaan hingga Rp130 jutaan, sedangkan Daihatsu Ayla bekas 2020 banderol termurahnya di angka Rp104 juta saja.

Cukup menarik bukan, apalagi setiap Agya dan Ayla bekas 2020 yang ada di situs web tersebut bisa dibeli dengan cara dicicil atau kredit sehingga dapat  mempermudah Carmudian untuk memilikinya.

Agya Ayla Bekas 2020

Interior Toyota Agya 2020 (Foto: TAM)

Untuk lebih jelasnya, berikut ini daftar varian dan harga Toyota Agya dan Daihatsu Ayla bekas 2020 beserta nama diler mobil bekas yang menjualnya:

Toyota Agya Bekas 2020

Varian Agya Harga Nama Diler/Penjual
Agya 1.2 G TRD M/T  Rp121 juta (kredit) Fiki Dream Drive, Sukmajaya, Jawa Barat
Agya 1.2 G TRD M/T  Rp121 juta (kredit) / Rp129 juta (tunai) Ahmad Mobilindo, Harapan Baru, Jawa Barat
Agya 1.2 G M/T  Rp123 juta (kredit) / Rp131 juta (tunai) Andry Otomotif, Harapan Indah, Jawa Barat
Agya 1.2 TRD M/T  Rp124 juta (kredit) / Rp128 juta (tunai) Carsome Indonesia, Blimbing, Jawa Timur
Agya 1.2 TRD M/T  Rp128 juta (kredit) / Rp131,5 juta (tunai) Carsome Alam Sutera,Blimbing, Jawa Timur
Agya 1.2 G TRD M/T  Rp129 juta (kredit) / Rp137 juta (tunai) Andry Otomotif, Bali
Agya 1.2 G TRD A/T  Rp130 juta (kredit) / Rp138 juta (tunai)  Andry Otomotif, Bogor, Jawa Barat
Agya 1.2 G TRD A/T  Rp134 juta (kredit) / Rp142 juta (tunai)  Andry Otomotif, Harapan Indah, Jawa Barat
Agya 1.2 G TRD A/T  Rp134,999 juta (kredit)  Astro Mobil, Sidoarjo, Jawa Timur

Daihatsu Ayla Bekas 2020

Varian Agya Harga Nama Diler/Penjual
Ayla X 1.0 M/T  Rp104 juta (kredit) / Rp112 juta (tunai) Ahmad Mobilindo, Harapan Baru, Jawa Barat
Ayla R 1.2 M/T Rp106 juta (kredit) / Rp120 juta (tunai) Raja BMS, Kotabumi, Banten
Ayla X 1.0 M/T Rp107 juta (kredit) / Rp115 juta (tunai) Andry Otomotif, Jatibening, Jawa Barat
Ayla X 1.0 M/T  Rp107 juta (kredit) / Rp115 juta (tunai) Andry Otomotif, Depok, Jawa Barat
Ayla R 1.2 M/T  Rp109 juta (kredit) / Rp122 juta (tunai)  Formula Motor, Bekasi Barat, Jawa Barat
Ayla R 1.2 M/T Rp118 juta (kredit) / Rp126 juta (tunai)  Andry Otomotif, Bekasi Barat, Jawa Barat
Ayla R 1.2 M/T Rp120 juta (kredit) / Rp128 juta (tunai)  Andry Otomotif, Bogor Kota, Jawa Barat
Ayla R Deluxe 1.2 M/T  Rp122 juta (kredit) / Rp130 juta (tunai)  Andry Otomotif, Harapan Indah, Jawa Barat
Ayla R 1.2 A/T Rp129 juta (kredit) / Rp137 juta (tunai) Andry Otomotif, Bekasi, Jawa Barat
Ayla R 1.2 A/T Rp131,5 juta (kredit) / Rp140 juta (tunai) Hasan Carsome, Pluit, Jakarta
Ayla R 1.2 A/T Rp133 juta (kredit) / Rp137 juta (tuna Carsome Indonesia, Alam Sutera, Banten
Ayla R 1.2 A/T  Rp142,5 juta (kredit dan tunai) Anugerah motor Dharmawangsa 69, Gubeng, Jawa Timur
Ayla R 1.2 A/T Rp142,5 juta Putera Anugerah Motor, Gresik, Jawa Timur
Ayla R 1.2 A/T Rp145 juta (kredit) / Rp149 juta (tunai) Carsome Alam Sutera, Cengkareng, Jakarta
Ayla X 1.2 M/T  Rp124 juta Private, Tampang, Riau

Spesifikasi Singkat dan Harga Toyota Agya Serta Daihatsu Ayla Terbaru

Apabila Carmudian memiliki bujet lebih bisa melirik ke Agya maupun Ayla keluaran terbaru.

All New Daihatsu Ayla di Daihatsu Urban Fest

(Foto: Carmudi/Dimas)

Toyota Agya maupun Daihatsu Ayla terakhir kali mendapat ubahan total tahun lalu. Kedua LCGC dengan gaya bodi hatchback tersebut meluncur secara bersamaan pada Maret 2023 di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW).

Masing-masing model tampil dengan wajah dan interior yang jauh berbeda dari model terdahulu dan memperoleh fitur terbaru.

Toyota Agya

Agya terbaru dibekali dengan mesin 1.2L 3-silinder Dual VVT-i bertenaga 88 ps dan torsi 113 Nm.

Baca Juga: Debut Dunia, All New Agya Sapa Indonesia

skema kredit new agya

Bagian depan mobil tampil agresif berkat desain bumper yang tajam, desain LED headlamp yang tajam dan vertical LED illumination lamp. Bagian sampingnya terpasang pelek berukuran 14 inci.

Beralih ke bagian interior, Agya terbaru memiliki panel instrumen dan door trim mengadopsi tekstur 3 dimensi untuk memberikan nuansa canggih. Konsol tengah dan tuas transmisi dipindahkan lebih tinggi untuk menjaga ergonomi pengemudi berdasarkan human-centered design.

Agya juga telah dilengkapi dengan fitur dan teknologi terbaru, antara lain head unit 7 inci lengkap dengan fitur mirroring, ditambah koneksi via Bluetooth, AUX-IN, dan USB, Tilt steering serta Front & Rear Separated Head Rest di semua varian.

Fitur safety Agya ditingkatkan dengan menyematkan Anti lock Breaking System (ABS) dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Rear Parking Sensor, Dual Airbags, Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Asssist (HSA).

Agya Ayla Bekas 2020

Interior All New Toyota Agya Varian G (Foto: TAM)

Harga Toyota Agya Terbaru per Maret 2024

  • Agya 1.2 E M/T (Spot Order)Rp167,9 juta
  • Agya 1.2 G M/T Rp175,4 juta
  • Agya 1.2 G CVT Rp191,4 juta. (on the road Jakarta)

Daihatsu Ayla

Eksterior Ayla terbaru tampil powerful, dan aggressive yang diperkuat dengan kehadiran alloy wheel berdiamater 14 inci. Kemudian terdapat pula fitur terkini seperti LED Headlamp, dan Daytime Running Light (DRL) membuat tampilannya terlihat modern, dan aerodinamis.

Pada sisi interior, dashboard Ayla terbaru juga tampil modern dan sporty ditambah desain meter cluster baru, dan pengaturan AC digital.

Baca Juga: Meski Harga All New Ayla Naik, Daihatsu Kasih Banyak Keuntungan Bagi Konsumen

All New Daihatsu Ayla tampak samping

(Foto: ADM)

Mobil yang yang telah hadir lebih dari 1 dekade ini ditawarkan dalam dua pilihan mesin baru, yaitu 1.2L WA-VE DOHC Dual VVT-i, dan 1.0L KR-VE DOHC VVT-i.

Pada fitur keselamatan tersemat Dual SRS Airbag, Seat Belt Reminder, Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Control (VSC), ABS, dan EBD.

Harga Daihatsu Ayla Terbaru per Maret 2024

  • Ayla 1.0 M Rp135 juta
  • Ayla 1.0 X M/T Rp147,9 juta
  • Ayla 1.0 X M/T ADS Rp153,8 juta
  • Ayla 1.0 X CVT Rp167,9 juta
  • Ayla 1.0 X CVT ADS Rp173,8 juta
  • Ayla 1.2 R M/T Rp165 juta
  • Ayla 1.2 R M/T ADS Rp170,9 juta
  • Ayla 1.2 R CVT Rp185 juta
  • Ayla 1.2 R CVT ADS Rp190,9 juta. (on the road Jakarta)

Penulis: Santo Sirait

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts