Berita Sepeda motor

Helm Pakai AC, Bikin Adem Kepala Bikers Saat Berkendara di Musim Panas

ACH-1. Helm Pakai AC Pertama di Dunia (Ride Apart)

Jakarta – Salah satu masalah utama yang dihadapi bikers yaitu harus merasakan teriknya matahari saat berkendara di siang hari. Gerah dan berkeringat jadi makanan sehari-hari karena kepala tertutup helm selama berkendara.

Solusi cepatnya tentu membuka visor helm, tapi ini beresiko membuat wajah langsung terkena debu jalanan. Sejumlah bikers mungkin bermimpi ada helm yang pakai sistem pendingin untuk membuat kepala adem.

Rupanya impian mereka terwujud. Keluhan gerah selama pakai helm bakal sirna karena perusahaan bernama Feher menciptakan helm ACH-1. Sesuai dengan namanya, ACH ini berupa AC-Helmet alias helm dengan penyejuk udara.

Namun sistem pendingin udara di helm canggih ini baru sebatas untuk bagian kepala. Feher merancang ACH-1 dengan unit AC mini yang terintegrasi di bagian belakang kepala. Helm pakai AC karya Feher ini bertujuan mengurangi suhu bagian dalam helm hingga 15 derajat. Begitu kepala dingin, seluruh tubuh menuai manfaatnya dan tidak lekas gerah.

Tetapi belum ada kisi-kisi AC yang mengarahkan udara sejuk ke bagian badan. Badan bakal masih dihantam angin langsung.

Dikutip dari Ride Apart, Feher menggunakan teknologi serupa dengan yang digunakan di Bentley atau Ferrari untuk mendinginkan jok. Tubular Spacer Fabric milik Feher mendistribusikan udara sejuk secara merata di dalam helm.

Namun ada satu kekurangan dari helm ini. Sumber tenaga listrik ACH-1 berasal dari aki motor. Ini membuat pengguna helm harus mencolok kabel ke soket yang ada di motor selama berkendara. Feher juga menyarankan agar AC di helm canggih ini tidak digunakan di bawah guyuran hujan.

Masuk akal, karena udara dingin dari luar dan hembusan sirkulasi udara dingin di dalam helm membuat visor bakal penuh dengan embun. Namun, pihak Feher meyakinkan bila sistem penyejuk ACH-1 ini aman sekalipun helm digunakan saat cuaca buruk sekalipun.

Spesifikasi Helm ACH-1 Buatan Feher

Pada umumnya perangkat AC untuk rumah itu berat, tapi untuk di helm bikinan ACH-1 ini bobotnya ringan. Pengendara tidak perlu khawatir lehernya makin pegal karena adanya AC ini, sebab beratnya hanya 1.450 gram atau setara dengan berat helm standar pada umumnya.

Material helm memakai bahan berkualitas dimana cangkang terbuat dari komposit fiberglass atau turunan dari kevlar. Dengan demikian, ACH-1 sudah memenuhi standar keselamatan DOT dan ECE 22.05.

Feher menyadiakan ACH-1 dengan pilihan warna abu-abu glossy atau matte. Helm pakai AC ini dijual seharga US$ 599 atau sekitar Rp 8,8 jutaan. (dna)

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts