Mobil

Indonesia Tak Bersalju, Mode Snow pada Omoda 5 GT AWD Tetap Jadi Fitur Penting

Jakarta — Meskipun Indonesia tidak ada musim salju, tapi Chery mengeklaim bahwa Mode Snow pada Omoda 5 GT AWD tetap bisa digunakan.

Bahkan bisa saja menjadi fitur penting.

Chery Omoda 5 GT terbaru harga

(Foto: Carmudi/Rizen)

Harry Kamora selaku Vice President PT Chery Sales Indonesia (CSI) menyebutkan bahwa Mode Snow pada Omoda 5 GT AWD akan sangat berguna pada kondisi jalan licin dan berbahaya lantaran hujan.

“Fitur-fitur canggih seperti Mode Snow dan sistem penggerak semua roda (AWD) memastikan bahwa Anda tetap terkendali dan terlindungi dalam kondisi cuaca yang buruk,” ujar Harry dikutip dari siaran resmi, Selasa (19/12/2023).

Baca Juga: 6 Kelebihan Chery Omoda 5 GT, Harga Tak Sampai Rp500 Juta

Mode Snow menjadi fitur berkendara yang paling penting untuk musim hujan ini.

Mode ini dirancang untuk meningkatkan traksi pada permukaan jalan licin.

Alhasil, mobil pun akan tetap berada penuh kendali di tangan pengemudi.

(Foto: Carmudi)

Mode Snow bekerja dengan mengontrol sistem penggerak semua roda yang otomatis akan mengirimkan lebih banyak torsi ke roda belakang.

Dengan begitu, Harry pun semakin yakin bahwa Omoda 5 GT AWD akan menjadi mobil yang sangat relatable dengan karakter jalan di tengah musim hujan.

Baca Juga: Omoda 5 GT Gendong Mesin Lebih Buas, Tapi Konsumsi BBM Diklaim Lebih Irit

Terlebih lagi, seperti kita ketahui, Omoda 5 GT AWD dilengkapi 6 mode berkendara; Mud, Off-road, Snow, Sport, Normal, dan Eco.

Semua mode tersebut dapat disesuaikan dengan kondisi berkendara tertentu.

Seperti misalnya saat di tengah kemacetan, Mode Eco dapat diaktifkan agar lebih hemat bahan bakar.

Pada kondisi lain, Mode Sport bisa dimanfaatkan saat menikmati perjalanan road trip ke luar kota dengan karakter jalanan yang bervariasi.

omoda gt

(Foto: Carmudi)

Baca Juga: Impresi Berkendara Omoda 5 GT: Power dan Torsi Terbesar di Kelasnya

Harry Kamora, pada kesempatan yang sama juga menyampaikan bahwa AWD bukan sekadar urusan penggerak, melainkan berkaitan dengan keamanan yang lebih optimal juga.

Dengan konfigurasi AWD, body roll mobil akan terminimalisir sehingga terhindar dari potensi kehilangan kendali, terutama saat berbelok dengan cepat di jalan licin.

Chery Omoda 5 GT AWD dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman, bahkan di musim hujan,” tutup Harry.

Penulis: Dimas Hadi

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Dimas Hadi

Menjadi jurnalis dan merangkap sebagai penulis konten otomotif di Carmudi sejak 2016. Masih terobsesi Toyota Starlet meski lebih sering mengemudikan Suzuki Ertiga karena cinta keluarga. Email: dimas.hadi@icarasia.com

Related Posts