Berita Mobil

Infografis: Isuzu Panther 2018

Infografis Isuzu Panther 2018 yang Dijual di Indonesia

 

Di kelas MPV, Isuzu Panther, pelopor kendaraan penumpang bermesin diesel di Indonesia. Pada tahun 2009 MPV legendaris ini melakukan minor change, yang merupakan refreshment.

Pada refreshment kali ini, terdapat dua item utama yang dilakukan perubahan yaitu front grille dan Console Box. New Grill dirancang dengan konsep Gentlemen dan Exclusive, dengan mengacu pada Isuzu Global Design Standard, yaitu Six Hole.

Design Console Box dirancang dengan konsep Simplify with Better quaity sehingga dapat menambah fungsi dan kenyamanan interior Panther Anda. Isuzu Panther sendiri pada dasarnya adalah kendaraan operasional, baik untuk kebutuhan pribadi maupun operasional perusahaan.

Isuzu Panther memiliki 6 varian. Semua itu dibagi menjadi 2 kelompok yaitu MPV Look (Smart, LV dan LS) serta SUV Look (Adventure, Touring, Grand Touring).

MPV Look cocok untuk kendaraan operasional perusahaan maupun pribadi yang bermobilisasi tinggi. Bagi And yang butuhkan kendaraan yang irit dan luas.

Sedangkan SUV Look cocok untuk jenis kegiatan yang memerlukan kendaraan yang tangguh. Kini tidak perlu khawatir untuk menempuh kondisi jalan di Indonesia bersama Isuzu Panther.

Isuzu Panther setelah sekian lama bermain di industri otomotif Indonesia. Dan telah terbukti adalah kendaraan yang irit, tangguh, luas, mudah dan murah perawatannya, cocok untuk keadaan jalan di Indonesia.

Untuk melihat sejarah Isuzu Panther silahkan baca artikelnya di sini.

Sementara untuk melihat spesifikasi lengkapnya cek di sini.

Untuk cek harga di pasaran MPV andalan Isuzu ini silahkan buka di sini.

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts