Berita

Meski Ada S-Presso Penjualan Mobil Suzuki Tahun 2022 Turun Sedikit

Jakarta — PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatat penjualan mobil mereka pada 2022 lalu mengalami sedikit penurunan.

Secara total Suzuki berhasil membukukan penjualan sebanyak 89.067 unit tahun lalu.

Angka tersebut terpantau mengalami sedikit penurunan jika dibandingkan pada tahun 2021 lalu yang sebanyak 89.596 unit.

Dari capaian tersebut, duo New Carry dan All New Ertiga masih menjadi kontributor terbesar penjualan Suzuki.

Namun, menurut Randy R Murdoko, Asst to Dept. Head 4W Sales PT SIS penjualan tertinggi per Desember 2022 diraih New Carry dan XL7.

“Bulan Desember lalu New Carry berhasil memberikan kontribusi sebanyak 60%, disusul XL7 dengan kontribusi sebesar 18%, dan All New Ertiga sebesar 12%,” dikutip dari siaran resmi yang kami terima, Selasa (24/1/2023).

penjualan suzuki 2022

Capaian New Carry tersebut mengartikan peningkatan 17% dibanding November 2022.

Sementara itu bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya dengan periode Januari hingga Desember, New Carry mengalami peningkatan sebesar 2% dengan total penjualan 52.322 unit.

Capaian ini diklaim berhasil menguasai 52% pangsa pasar di kategori kendaraan niaga ringan jenis mini pick up seluruh Indonesia yang total penjualannya mencapai 99.992 unit.

Sementara pada kategori kendaraan niaga jenis pick up secara keseluruhan, pangsa pasar penjualan retail New Carry berkontribusi 33% dari total penjualan kendaraan niaga jenis pick up yang ada di angka 156.271 unit.

Suzuki XL7 juga mencatatkan penjualan yang cukup baik sepanjang tahun 2022 lalu.

Mobil 7 penumpang tersebut berhasil mencatatkan performa penjualan sebanyyak 15.998 unit, mengalami kenaikan sebesar 9%.

Pada Desember 2022 lalu, XL7 juga diklaim mengalami kenaikan penjualan sebesar 25% jika dibandingkan November 2022.

Selanjutnya All New Ertiga juga mengalami peningkatan penjualan sebesar 18% jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

penjualan suzuki 2022

Suzuki Carry Pick up mendominasi penjualan PT SIS selama tahun 2022. (Foto: Suzuki)

Penjualan All New Ertiga Hybrid selama Desember pun mencatatkan raihan positif.

Penjualan kendaraan mild hybrid tersebut diklaim mengalami kenaikan sebesar 7% jika dibandingkan pada November 2022 lalu.

Hadirnya All New Ertiga Hybrid dinilai terus mendapatkan respon positif, dengan mempertahankan penjualan hampir 2 kali lipat dari varian non-hybrid.

Capaian ini memegang porsi 66% secara keseluruhan varian.

Tak hanya itu, All New Ertiga Hybrid juga menjadi satu-satunya LMPV yang hadir dengan teknologi hybrid di Indonesia.

Lantas, bagaimana dengan model lain yang ditawarkan oleh Suzuki kepada konsumen di Indonesia?

Jika dibandingkan dengan periode sebelumnya, Suzuki berhasil menjual 5.782 unit kendaraan completely built up (CBU) secara retail di tahun 2022.

Capaian ini mengalami kenaikan sebesar 4%, S-Presso dan Baleno menjadi dua kontributor utama peningkatan tersebut.

“Peluncuran model-model mobil Suzuki baru yang menarik selama 2022 ini mampu memikat hati konsumen. Dua hal ini yang menurut kami menjadi penentu terpilihnya produk Suzuki,” pungkas Randy.

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play StoreDownload Carmudi di App Store

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts