Berita

Penjualan Yaris Cross Tembus 1.000 Unit Dalam 2 Pekan

Malang — Kendati baru resmi dijual dalam 2 pekan lalu, PT Toyota Astra Motor (TAM) mengaku jika penjualan Toyota All New Yaris Cross sudah mencapai lebih dari 1.000 unit.

Bahkan, menurut Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT TAM saat ditemui Carmudi di Batu, Malang beberapa waktu kemarin menyebut bahwa varian tertinggi dengan mesin hybrid menjadi yang terlaris.

“Toyota All New Yaris Cross sampai dua minggu ini didominasi 78% yang Hybrid dengan jumlah SPK 1.044 unit, yang Hybrid ini komposisinya lebih tinggi,” katanya.

penjualan yaris cross

(Foto: Carmudi/Rizen)

Mobil hybrid produksi lokal tersebut secara resmi baru dijual pada 13 Juni untuk wilayah Jakarta.

Sementara seminggu setelahnya baru dijual di daerah lain seperti Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Anton mengatakan penjualan Yaris Cross tipe Hybrid ini lebih banyak terjadi di kota besar.

“Hybrid komposisi tinggi tetap 70% mungkin ada faktor ini masih launching di kota-kota besar mungkin ya, tapi kita lihat nanti. Ini di atas ekspektasi kita,” sambungnya.

Masyarakat yang ingin memesan Toyota All New Yaris Cross tipe Hybrid diharapkan tidak perlu menunggu waktu inden hingga 3 bulan.

Bahkan tak sampai 3 bulan masyarakat diharapkan bisa mendapatkan unit Yaris Cross Hybrid yang diinginkan.

Tingkatkan Produksi

Untuk mengantisipasi inden, Toyota pun sudah mempersiapkan line produksi All New Yaris Cross hingga 100%.

Hal ini bertujuan agar konsumen tidak mengalami inden panjang seperti yang terjadi pada Kijang Innova Zenix usai peluncuran.

Toyota pun kini memiliki kapasitas produksi untuk Yaris Cross sebanyak 1.500—1.800 unit per bulan.

penjualan yaris cross

“Produksi sudah lebih meningkat. Di awal kan hanya 1.000 unit, sekarang naik 1.500 unit dan sudah ke arah 2.000 unit. Bulan ini sudah lebih dari 2.000 unit dan bulan depan ditargetkan 3.000 unit,” kata Anton Jimmi.

Anton Jimmi memprediksi Yaris Cross tipe Hybrid akan lebih dominan dipesan oleh masyarakat Indonesia.

Diharapkan ke depannya era elektrifikasi khususnya hybrid akan diterima dengan lebih baik lagi di Indonesia.

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts