Berita Produk Sepeda motor Sumber informasi

Wika Jadi Basis Produksi Gesits Skuter Listrik

Bogor – PT Gesits Technoligies Indonesia bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menandatangani kerjasama produksi sepeda motor listrik dengan PT Wika Industri & konstruksi. Ini membuat tahap komersialisasi proyek calon skuter listrik nasional, Gesits, semakin pasti.

Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia, Mohamad Nasir berharap kalau kerjasama ini tak hanya sebatas penandatanganan saja. Namun juga sampai pada industri realisasi hingga pemasaran ke konsumen.

“Penandatanganan kerjasama Wika dengan Gesits dan ITS ini dalam rangka pemgembangan motor listrik di Indonesia. Mudah mudahan kita tidak hanya selesai sampai sini tapi berlanjut sampai industri realisasi masyarakat,” ujar Nasir, Jumat (18/8/2017).

Sementara Direktur Operasi III PT Wijaya Karya, Destiawan Soewardjono, mengungkapkan pihaknya merasa bangga akan kerjasama yang dilakukan. Terlebih setelah berbagai tantangan dan hambatan yang berhasil dilalui dalam prosesnya.

Gesit Telah Lewati Tahap Pengujian

Seperti diketahui Gesits sebelumnya berhasil melewati uji jalan sejauh 1.200 kilometer, dari Jakarta dan finish di Bali pada November 2016 lalu. Dari tes tersbut Gesit hanya mengalami beberapa revisi, yang dikerjakan pada 2017.

Baru kemudian sebelum masuk tahap produksi massal, Gesits lagi-lagi akan diuji jalan sejauh 60.000 kilometer, sekitar bulan September dan Oktober. Pengujian tersebut dilakukan untuk penyusunan maintenance plan.

Gesits merupakan skuter otomatis bertenaga listrik dengan daya motor 5KW dan dapat menempuh jarak 80-100 km dalam satu pengisian baterai. Kecepatan yang dihasilkan mencapai 100 kpj dengan waktu pengecasan hanya 1,5-3 jam.

Melalui Wika Industri & Konstruksi, Tahun depan akan diproduksi sebanyak 50.000 unit. Sedangkan pemerintah yang berkerjasama dengan BUMN, sudah memesanya sebanyak 25.000 unit.

Bersama Garansindo, Gesits akan dipasarkan tahun depan, yang selanjutnya akan bertamabah sebanyak 100.000 unit produk akan dipasarkan ditahun 2019. Di tahun 2020 Garansindo berencana untuk memasarkan hingga Asean.(Penulis:Enda)

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts