Mobil

Inilah Ubahan di Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo

SEJAK 2006 hingga kini keluar model terbaru, Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo jadi model yang paling signifikan mengalami perubahan. Mau tahu apa saja sisi yang baru ditawarkan pabrikan Toyota Indonesia? Mari kita lihat satu per satu.

Toyota Rush Ultimo

Pertama, di bagian depan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo sisi grill ditambah garis merah melengkapi nuansa hitam di depan. Lalu pada bagian belakang ada sticker yang ditempelkan lada penutup ban cadangan. Di sisi samping ada juga sticker bertuliskan Ultimo. Untuk ban Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo sekarang memakai pelek desain baru yang lebih sporti. Selanjutnya sisi kenyamanan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo sekarang juga memakai suspensi terbaru.

“Suspensi baru ini hasil kolaborasi antara teknisi Toyota Indonesia dengan bagian riset dan pengembangan TRD Indonesia,” ujar Hiroyuki Fukui selaku Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor saat peluncuran Toyota Rush TRD Sportivo terbaru, Jumat (26/2) di Jakarta.

True 7-Seater

Harga Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo dan 7 Grade

Terakhir dengan adanya suspensi baru, maka kabin Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo bisa menampung 7 penumpang. Di baris ketiga telah ilengkapi dengan fitur keamanan berupa sabuk pengaman untuk masing-masing penumpang, plus dengan assist grip. Oiya, ada satu lagi penambahan warna yang bisa dipilih konsumen, yakni Nebula Blue.

Rush TRD Sportivo Ultimo 1

Berikut harga yang dipasang Toyota Indonesia untuk model terbaru Rush:

– Toyota Rush G M/T Rp 235,5 Juta

– Toyota Rush G A/T Rp 244,5 Juta

– Toyota Rush TRD Sportivo 7 Grade M/T Rp 245,850 Juta

– Toyota Rush TRD Sportivo 7 Grade A/T Rp 259,150 Juta

– Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo M/T Rp 249,150 Juta

– Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T Rp 262,5 Juta

Bagaimana menurut Anda? Sudah cukupkah penambahan fitur di Toyota Rush TRD Sportivo atau malah kurang memikat? Perihal penilaian, Carmudi kembalikan kepada Anda.

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts