Mobil

Intip Kecanggihan Teknologi Multi Mode pada Wuling New Almaz RS Pro Hybrid

Jakarta – New Almaz RS Pro Hybrid hadir dengan serangkaian teknologi canggih dan terdepan yang layak untuk dilirik karena bisa memberikan keuntungan bagi penggunanya.

Salah satu teknologi canggih yang dimilikinya saat ini, yaitu Multi Mode Hybrid Powertrain, sebuah mode berkendara yang bekerja secara otomatis bersamaan dengan mesin bensin, motor listrik dan transmisi otomatis Dedicated Hybrid Transmission (DHT).

Unit New Almaz RS

Wuling New Almaz RS Hybrid dibekali teknologi Multi Mode Hybrid Powertrain (Foto: Santo/Carmudi)

Multi Mode Hybrid Powertrain pada New Almaz RS Pro Hybrid memiliki tiga mode berkendara dengan fungsi yang berbeda-beda. Ketiganya adalah EV Mode, Series Hybrid, dan Parallel Hybrid.

Teknologi Wuling New Almaz RS Pro Hybrid

Teknologi Multi Mode pada Wuling New Almaz RS Pro Hybrid

EV Mode

Ketika berada pada EV Mode mobil akan bergerak sepenuhnya menggunakan daya listrik yang tersimpan di baterai sehingga penggunaan bahan bakar dan emisi yang dihasilkan lebih sedikit.

Dijelaskan Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors, kondisi tersebut berlaku ketika baterai terisi penuh, kemudian kecepatan mobil juga relatif rendah serta input pedal gas si pengemudi juga tidak terlalu dibejek dalam-dalam.

Teknologi Wuling New Almaz Hybrid

EV Mode merupakan satu dari tiga Teknologi Multi Mode pada Wuling New Almaz RS Pro Hybrid (Foto: Wuling Motors)

Series Hybrid

Mode Series Hybrid bekerja ketika kondisi baterai sudah mulai berkurang, jadi mesin bensin secara otomatis akan beroperasi untuk mengisi daya baterai.

“Sistem hybrid pada New Almaz RS Pro Hybrid ini dilengkapi dengan generator yang merubah tenaga dari mesin untuk dialihkan secara electrical ke dalam baterai. Itu lah namanya Series Hybrid,” terang Danang.

“Jadi di mode ini kendaraan tetap digerakkan sepenuhnya oleh tenaga motor listriknya saja, tapi mesin akan ikut bekerja untuk mengecas baterai,” sambungnya.

Teknologi Wuling New Almaz Hybrid

Series Hybrid (Foto: Wuling Motors)

Parallel Hybrid

Pada saat pengemudi memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi dan membutuhkan tenaga lebih besar, mode Parallel Hybrid di New Almaz RS Pro hybrid secara otomatis akan bekerja.

Dalam kondisi seperti ini mesin dan baterai akan bekerja bersama-sama mengombinasikan tenaga yang mereka punya untuk menggerakkan roda secara bersamaan.

Ketiga mode tersebut secara mandiri dapat menentukan mode berkendara yang cocok bagi pengemudi dengan mengacu pada kondisi baterai, kecepatan kendaraan, serta gaya berkendara penggunanya.

Parallel Hybrid (Foto: Wuling Motors)

“Ketiga mode berkendara ini akan terjadi secara otomatis. Jadi pengguna tidak perlu memilih salah satunya secara manual, jadi nanti akan dipikirkan secara sistem di mobilnya sendiri,” jelas Danang.

Melalui Multi Mode Hybrid Powertrain ini pula, lanjut Danang, pengguna New Almaz RS Pro Hybrid secara langsung akan mendapatkan berbagai keuntungan, dua di antaranya penggunaan bahan bakar semakin irit dan performa terjaga karena dibantu dari sumber tenaga mesin bensin dan motor listrik.

Keberadaan teknologi ini menjadikan New Almaz RS Pro Hybrid berbeda dengan model sejenis, di mana produk besutan Wuling Motors ini punya sistem hybrid yang bisa seri dan paralel, sedangkan model lain cuma memiliki satu dari dua sistem tersebut.

Pengemudi New Almaz RS Pro Hybrid bisa melihat atau memantau setiap perpindahan mode berkendara di layar TFT Meter Cluster.

7 inch TFT Multi Information Display (Foto: Wuling Motors)

Mesin, Motor Listrik dan Transmisi DHT di New Almaz RS Pro Hybrid

New Almaz RS Pro Hybrid mengadopsi mesin Atkinson Cycle yang diklaim hemat bahan bakar dan dipadukan dengan motor listrik serta transmisi otomatis DHT.

Adapun mesinnya berkapasitas 1,999 cc (2.0L) 4 cylinders inline yang mampu mengeluarkan tenaga maksimal 123 hp pada 5.600 rpm dan torsi puncak 168 Nm pada 4.000-4.400 rpm.

Teknologi Wuling New Almaz Hybrid

Mesin Wuling New Almaz Hybrid (Foto: Santo/Carmudi)

Sedangkan motor listrik yang digunakan, yaitu Permanent Magnet Synchronous Motor dengan kemampuan mengeluarkan daya maksimal 174 hp dan torsi maksimum 320 Nm. Sumber energi untuk motor listrik ini didapat dari baterai Ternary Lithium berkapasitas 1.8 kWh yang terpasang di bagian belakang mobil.

Sistem transmisinya pakai DHT yang bertugas menggabungkan antara mesin bensin dan motor listrik serta baterai untuk menggerakkan roda dengan satu gearbox electromagnetic yang lebih sederhana dan ringan. Sehingga memungkinkan pembagian daya secara cepat dan efisien tanpa jeda antara mode berkendara EV Mode, Series Hybrid, dan Parallel Hybrid.

New Almaz RS

Dasbor New Almaz RS (Foto: Santo/Carmudi)

Selain itu, penggunaan DHT bisa membuat performa kendaraan jadi lebih baik, efisiensi bahan bakar dan emisi gas buang lebih rendah.

“DHT adalah transmisi secara pintar bisa membagi atau mengombinasikan sumber daya dari kedua mesin penggerak (mesin bensin dan motor listrik),” tutur Danang.

Inovasi Canggih di New Almaz RS Pro Hybrid

Selain dibekali oleh teknologi terdepan, Sport Utility Vehicle (SUV) hasil produksi lokal ini juga mengadopsi beragam inovasi canggih, seperti Wuling Indonesian Command (WIND), Advanced Driver Assistance System (ADAS), dan Wuling Remote Control App.

WIND

Di mulai dari WIND, sebuah inovasi perintah suara berbahasa Indonesia yang sudah disematkan Wuling ke Almaz sejak 2019 dan pertama diaplikasikan pada kendaraan roda empat yang ada di Indonesia.

Head unit New Almaz Hybrid

Melalui WIND, pengemudi bisa melakukan berbagai macam fungsi atau bantuan hanya dengan perintah suara. Contohnya seperti mengangkat telepon, memainkan musik, radio, mengatur AC, menyalakan beberapa aplikasi online juga yang sudah tersedia di head unit dan lain sebagainya.

Pengguna cukup mengucapkan kata pembuka ‘Halo Wuling’ kemudian diikuti perintah yang ingin dilakukan. Dengan begitu konsentrasi pengemudi tetap terjaga saat berkendara.

Fitur WIND disematkan pada head unit Almaz yang memiliki layar sentuh berukuran 10,4 inci.

ADAS

ADAS merupakan fitur keselamatan aktif yang terbagi dalam empat kategori besar, yakni Adaptive Cruise, Lane Recognition, Safe Distance & Braking Assistance, dan Automatic light.

Teknologi ADAS, Lane Recognition pada Wuling New Almaz Hybrid

Secara total ada belasan fungsi yang bisa dimanfaatkan oleh pengguna New Almaz RS Pro Hybrid.

Pada kategori Adaptive Cruise terdapat fungsi Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Assistance (BCA), Traffic Jam Assistance (TJA) with lane-keeping function, dan Intelligent Cruise Assistance (ICA) with lane-keeping function.

Kategori Lane Recognition ada fitur Lane Departure Warning. Di kategori Safe Distance & Braking Assistance meliputi Safe Distance Warning (SDW), Forward Collision Warning (FCW), Collision Mitigation System (CMS), Automatic Emergency Braking (AEB), dan Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA).

Kemudian di kategori terakhir, Automatic light yang berfungsi secara otomatis mengatur pancaran dari lampu utama ketika berhadapan dengan kendaraan lain di depannya.

Adaptive Cruise

Selain ADAS, mobil 7 seater ini juga mempunyai beragam fitur keselamatan lain, seperti 4 airbags (depan dan samping), 360 Camera yang membantu pengemudi saat parkir atau bermanuver di tempat yang sempit sehingga bisa memantau samping, depan dan belakang kendaraan, Tire Pressure Monitoring System (TPMS) untuk memantau tekanan angin pada ban yang bisa dilihat melalui instrumen cluster.

Kemudian ada juga rem parkir elektrik, Auto Vehicle Holding (AVH), Hill Hold Control (HHC), Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), Emergency Stop Signal (ESS), dan yang tak kalah penting, Almaz dilengkapi dengan Immobilizer dan alarm anti pencurian.

Wuling Remote Control App

Wuling Remote Control App atau Internet of Vehicle (IoV) memungkinkan pengguna terhubung dengan kendaraannya hanya lewat smartphone yang sudah mempunyai aplikasi My Wuling+.

Wuling Remote Control App atau Internet of Vehicle (IoV)

Pengguna bisa melakukan berbagai hal pada kendaraan seperti memantau lokasi terkini kendaraan lewat fitur Vehicle Positioning. Lalu, bisa juga mendapat peringatan bila mobil bergerak keluar dari area semula, membuka dan menutup jendela, menyalakan dan mematikan mesin, membuka sunroof, menyalakan AC, dan sebagainya dari jarak jauh.

Menariknya lagi, smartphone pengguna juga bisa difungsikan sebagai kunci atau disebut Bluetooth Key untuk mengakses kendaraan, jadi tidak perlu lagi bergantung pada kunci fisik.

Keberadaan inovasi canggih pada New Almaz RS Pro Hybrid dapat membuat penggunanya merasakan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman.

New Almaz RS

New Almaz RS telah meluncur di Indonesia. (Foto: Carmudi)

Sentuhan Baru pada New Almaz RS Pro Hybrid

Wuling New Almaz RS Pro Hybrid baru saja meluncur di Indonesia pada awal Oktober lalu setelah sebelumnya sempat ditampilkan ke publik dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di Tangerang, Agustus silam.

Sebagai pembeda dari model terdahulu, Wuling Motors telah memperbarui tampilan luarnya, seperti menyematkan New Glossy Black Front Bumper & Grille dengan pola berlian, emblem huruf Wuling dan Hybrid di pintu belakang. Peleknya tampil dengan desain baru bernuansa sporty berukuran 18 inci.

Wuling New Almaz RS Hybrid

Bagian depan New Almaz RS Hybrid (Foto: Santo/carmudi)

Penyegaran juga terjadi pada sektor interiornya, kini produk baru Wuling Motors tersebut mendapat gaya desain New Classy Carbon Black Interior Style dengan jok dibalut kulit sintetis, tilt and telescopic steering wheel, dan New Sophisticated Multicolor Ambient Light.

Fitur unggulan seperti start-stop button, wireless charging pad dan built in air purifier juga masih bisa ditemukan di interior mobil.

Bagian belakang Wuling New Almaz Hybrid (Foto: Santo/Carmudi)

Merayakan kehadiran New Almaz RS Pro Hybrid, Wuling Motors menjualnya dengan harga spesial Rp438 juta Special Launching Price Jakarta.

Penulis: Santo Sirait

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts