Berita Komersial

Isuzu Tunda Peluncuran Varian Baru dari Traga dan mu-X di Indonesia

Traga menjadi mobil komersial Isuzu yang diekspor ke Filipina. (Foto: Carmudi/Rizen)

Jakarta – PT. Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) sebagai Agen Pemegang Merek (APM) kendaraan Isuzu di Tanah Air berencana meluncurkan dua mobil baru tahun ini. Keduanya adalah pikap Isuzu Traga dan Sport Utility Vehicle (SUV) Isuzu mu-X.

Namun karena satu dan lain hal, seremonial peluncuranya terpaksa di tunda. Saat ini, IAMI tengah menentukan jadwal ulang peluncuran kedua produk teranyarnya itu.

“Kemungkinan kami akan siapkan beberapa varian baru untuk Isuzu Traga tetapi masih dalam pembuatan dan studi oleh teman-teman di divisi product development ya. Jadi tunggu sajalah tanggal mainnya. Sama Isuzu mu-X juga harus kami tunda peluncurannya yang barunya. Sampai kapan? ya kembali lagi kami masih melihat dan memantau saat yang tepat kondisinya,” ungkap Attias Asril, General Manager PT IAMI dalam sesi ngobrol virtual bersama Forwot, Jumat (26/6/2020).

Sedikit bocoran, Attias membeberkan salah satu varian baru dari Isuzu Traga yang akan diniagakan sudah pernah diperlihatkan ke publik. Tepatnya awal Maret lalu pada GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020.

“Traga Blind Van yang kami pajang itu di GIICOMVEC 2020 adalah unit prototipe yang memang kami sedang sempurnakan. Itu adalah salah satu varian Isuzu Traga yang rencananya akan kami keluarkan. Tetapi ya kembali lagi saat ini tertunda dulu karena kami juga tidak bisa kemana-mana. Dan partner karoseri kami pun tidak bisa untuk crosscheck unit,” beber dia.

Ekspor Traga

Seperti diketahui, Isuzu Traga pertama kali hadir di Indonesia pada April 2018. Mobil yang diproduksi di pabrik Isuzu di Karawang, Jawa Barat itu telah di ekspor ke Filipina. Seremonial pelepasan ekspor Traga dihadiri langusng oleh Presiden Joko Widodo pada Desember 2019.

Isuzu Traga yang sempat di pajang di salah satu pameran otomotif Tanah Air. Foto: Istimewa.

IAMI membenamkan mesin yang juga digunakan oleh Panther yaitu 4JA1-L di Isuzu Traga. Mesin ini sudah teruji performanya sejak lama. Dengan radius putar minimal 4,5 membuat Isuzu Traga lebih mudah bermanuver di jalan. Isuzu traga ditawarkan dengan harga 209,3 juta untuk versi flat bed, sedangkan versi box ready Rp237,3 juta.

Sementara itu Isuzu mu-X hadir pertama kali pada 2014. Sepanjang perjalananya di Tanah Air, IAMI telah beberapa kali melakukan penyegaran. Guna menambah pilihan kepada konsumen IAMI mendatangkan mu-X tipe terbaru pada 2019 dalam tiga varian. Di antaranya mu-X 4×4 Rp490 juta, i Series Rp459 juta dan mu-X Premier Rp520,6 juta.

Semua tipe dibekali dengan fitur dan tampilan yang berbeda-beda. Soal performa, sama-sama mengendong mesin tipe 4JK1-TC Hi Power berkapasitas 2,499 cc. Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 100 hp pada 3.400 rpm dan torsi maksimum 320 Nm pada rentang 1.800-2.800 rpm. Pilihan transmisi manual dan otomatis lima percepatan.

Terganjal Implementasi Euro4

Penerapan emisi gas buang Euro4 untuk kendaraan diesel di Indonesia sejatinya berlaku efektif mulai April 2021. Akan tetapi berdasarkan informasi yang didapat oleh Attias bahwa implementara Euro4 untuk kendaraan bermesin diesel ditunda sampai 2022. Ini pula yang menjadi salah satu faktor ditundanya peluncuran mobil baru Isuzu.

Isuzu mu-X I series sudah bisa gunakan Solar B20. Foto/Carmudi

“Rencana peluncuran varian baru Traga itu terganggu, pasti akan berubah jadwalnya yang paling terasa. Tentunya bahwa implemntasi Euro4 juga ditunda satu tahun (dari 2021 ke 2022) dan tentunya itu juga berdampak pada kami. Karena varian-varian baru itu disesuaikan dengan regulasi Euro4. Jadi untuk jadwal yang namanya peluncuran produk baru itu memang sudah pasti kami tunda, karena banyak kendala selama persiapan, kegiatan yang sangat terbatas dan sebagainya,” pungkas Attias.

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts