Mobil

Desain DFSK Glory 560 Diklaim Sesuai dengan Jalanan di Indonesia

Desain menjadi salah satu faktor yang membuat DFSK Glory 560 jadi primadona di antara model lainnya. (Foto: Carmudi/Yongki)

JakartaDFSK Glory 560 resmi meluncur pada pertengahan tahun lalu dan menjadi primadona di antara model DFSK lain yang dipasarkan di dalam negeri. Ini pun dinilai sebagai angin segar bagi PT Sokonindo Automobile selaku agen pemegang merek Dongfeng Sokon (DFSK) di Indonesia.

Salah satu poin utama yang membuat DFSK Glory 560 cukup digemari konsumen adalah desain. Mobil yang sudah diproduksi lokal di Banten ini mengusung desain Active SUV dengan karakteristik yang sesuai dengan jalan-jalan di Indonesia. Mobil ini memiliki kemampuan yang cocok untuk melintasi jalanan berlubang, kontur jalan yang tidak rata, hingga genangan air akibat intensitas hujan yang tinggi. Meski begitu, DFSK Glory 560 tidak diformulasikan khusus untuk menerjang banjir dengan level tinggi.

“Kami tidak menyarankan kepada konsumen untuk menerjang banjir jika menghadang di depan, sebaiknya putar balik dan mencari jalan lain. Apabila terpaksa harus menerjang banjir dengan level rendah, maka DFSK Glory 560 masih bisa diandalkan,” ungkap Arviane, PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile (DFSK).

Ground Clearance Tinggi

DFSK Glory 560 dibekali dengan ground clearance tinggi, yaitu 200 milimeter. Dengan ketinggian tersebut mobil ini pun mampu memberikan rasa nyaman dan tenang ketika melintasi genangan banjir.

Selain itu, DFSK Glory 560 menggunakan pelek 17 inci yang dipadukan dengan ban 215/60 R17 sehingga cukup handal melibas berbagai jalanan di Indonesia. Ukuran roda yang besar memberikan stabilitas ketika melintasi jalanan yang tergenang, dan memperkecil resiko aquaplaning di jalan. Selain itu, roda-roda besar dan kokoh ini juga memberikan kepercayaan diri kepada pengendara ketika melewati jalan berlubang.

Lubang hisap udara (air intake) mesin yang posisinya dibuat lebih tinggi bisa menghindari air masuk ke dalam mesin yang kemudian berisiko terjadi water hammer.

Desain DFSK Glory 560 punya ground clearance tinggi. (Foto: Santo/Carmudi)

Harga DFSK Glory 560

  • Glory 560 1.5T MT B-TYPE Rp196,5 juta
  • Glory 560 1.5T MT C-TYPE Rp226,5 juta
  • Glory 560 1.5T MT L-TYPE Rp236,5 juta
  • Glory 560 1.5T CVT L-TYPE Rp246,5 juta
  • Glory 560 1.8L CVT L-TYPE Rp246,5 juta.

Penawaran Menarik

Pada awal 2020 ini DFSK memberikan penawaran menarik bagi konsumen yang hendak membeli DFSK Glory 560. Mulai dengan cashback menarik, bunga 0 persen, DP Rp0, cicilan ringan mulai dari Rp3 juta, atau DP rendah yang hanya Rp41 juta. Tidak hanya itu, konsumen memiliki kesempatan untuk mendapatkan hadiah tambahan berupa logam mulia, smartphone, hingga voucher belanja.

 

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Baca Juga:

Banyak Program Penjualan, Awal Tahun Waktu yang Tepat Beli Mobil DFSK

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts