Berita

IIMS 2020 Bakal Hadir dengan Wajah Baru, Simak Kejutannya

Jakarta – Pameran berjuluk Indonesia International Motor Show (IIMS) akan digelar 7 bulan lagi. IIMS 2020 mendatang ini dikabarkan akan hadir dengan wajah baru. Di tahun depan, IIMS akan hadir dengan rangkaian business seminar sebelum dan saat event berlangsung.

Pihak IIMS nantinya akan mengangkat tema yang beragam. Mulai dari mengembangkan bisnis otomotif di kancah internasional. Serta digital marketing dalam membantu peningkatan penjualan otomotif, fintech di dunia otomotif, dan lainnya. Selain membahas soal bisnis, IIMS 2020 juga akan mengajak pelaku industri lokal terpilih ke Thailand.

Pelaku yang terpilih ini akan mendapatkan kesempatan untuk mengisi International Pavilion di Thailand International Motor Expo. Dimana akan digelar selama empat hari dari tanggal 7-9 Desember 2019. Dengan tema ‘Bagaimana mengembangkan bisnis otomotif di kancah Internasional’, akan ada pembicara dari FTA Center Kementrian Perdagangan, Bea dan Cukai, dan Andalin Marketplace Freight Forwarder.

“Seminar ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan kiat-kiat kepada pelaku bisnis. Terutama tentang cara memasarkan brand mereka di kancah internasional dari masing-masing expertise. IIMS sebagai event terbesar otomotif di Indonesia berharap dapat memberikan pengaruh terhadap perkembangan ekspor Indonesia,” kata Rudi MF selaku Project Manager IIMS 2020.

Sejak penyelenggaraan pada 2015, IIMS tidak hanya menyajikan ajang pamer kendaraan bermotor tetapi juga menyajikan beragam sajian dunia otomotif khas Indonesia dengan segala suasana pendukungnya. Lewat tema “Your Infinite Automotive Experience” terbukti mampu menarik minat pengunjung IIMS sejak beberapa tahun kebelakang.

Sebagai informasi pada 2018 dihadiri oleh 526.431 orang pengunjung, setahun kemudian angka pengunjung ini meningkat hingga 528.943 pengunjung di IIMS 2019. Hal ini terwujud berkat konsep kuat yang menyinergikan semua elemen otomotif dengan cara edukatif dan menghibur, namun tetap fokus pada kenyamanan pengunjung.

Penulis: Santo

Editor: Santo

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts