Produk

Imbas Covid-19, TDA Luxury Toys Beri Gimmick Penjualan Menarik

TDA Luxury Toys akui alami penjualan selama masa pandemi

TDA Luxury Toys akui alami penjualan selama masa pandemi

Jakarta – Wabah covid-19 meluluhlantahkan berbagai sektor bisnis. Tak terkecuali penjualan dari bisnis mobil premium seperti TDA Luxury Toys. Di masa pandemi seperti ini, TDA Luxury Toys mengaku sedang dihadapkan dengan masa sulit untuk melakukan bisnis mobil premium. Tak heran jika penjualannya turun cukup tajam.

Penjualan mobil premium di Indonesia selama pandemi diakui menurun hingga 80%. Hal tersebut dikatakan William Tjandra, President Director TDA Luxury Toys kepada Carmudi, Jumat (8/5/2020) sore melalui sambungan video. Ia mengatakan bisnis mobil premium mengalami penurunan penjualan luar biasa.

“Penjualan turun lumayan banyak, selama PSBB dan covid-19 ini juga berpengaruh banyak. Penurunannya bisa sebanyak 80% dari penjualan sebelumnya di luar masa pandemi,” ujar William Tjandra. Untuk mengatasi hal tersebut, pria yang akrab disapa Willi ini pun terpaksa harus memutar otak agar penjualan tetap berjalan.

TDA Luxury Toys tawarkan berbagai mobil premium

TDA Luxury Toys tawarkan berbagai mobil premium

Salah satunya dengan cara memberikan gimmick menarik penjualan di masa pandemi. “Kita mau coba kerjasama dengan perusahaan pembiayaan untuk satu bulan ini atau selama covid dan ramadan ini. Penurunan nilai jual masih belum terlalu parah, kurs rupiah juga tinggi untuk masukin mobil. Untuk mensiasatinya kita kasih bunga spesial agar lebih menarik minat pembeli,” sambungnya.

Berencana Memasukkan Mobil Listrik

Untuk menstimulasi pasar, Willi kedepannya akan mencoba memasukkan beberapa mobil listrik. Beberapa mobil listrik yang masuk daftar terdiri dari Porsche Taycan, Tesla model 3 dan Smart electric. Ketiganya diharapkan akan mulai masuk di kuartal ketiga tahun 2020 ini.

Hal tersebut diakui karena permintaan mobil listrik di Indonesia semakin tinggi peminat. “Mobil listrik permintaannya sudah mulai naik. Dalam 5 tahun kedepan ini, kayanya sih permintaan mobil listrik bisa lebih banyak dibanding dari sekarang,” tuturnya.

Selama bulan April lalu, diler mobil premium di Jakarta ini hanya mampu menjual 1 unit mobil. Mobil yang berhasil dijual merupakan mobil sport besutan Porsche, yakni tipe Carrera. Mobil tersebut dijual seharga Rp4 miliar. “Selama April ini penjualanya hanya 1 unit. Mobilnya Porsche Carrera saja yang laku terjual harganya sekitar Rp4 miliar,” tutupnya.

Penulis: Rizen

Editor: Lesmana

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts