Berita

Inilah Model MINI Clubman Generasi Kedua

Meskipun baru secara resmi akan memulai debutnya di ajang Frankfurt Motor Show, tapi belum lama ini MINI Clubman generasi kedua sudah terlebih dulu diperkenalkan ke publik luas. Seperti yang sudah dijanjikan sebelumnya, model produksi dari generasi kedua Clubman ini sangat mirip dengan model konsep yang diusung di ajang Geneva Motor Show pada awal tahun lalu. Dibandingkan dengan pendahulunya, generasi kedua ini memiliki tampilan yang lebih lebar, tapi profilnya lebih mengarah ke tampilan wagon.

MINI Clubman Generasi Kedua Tampil Lebih Beda

MINI Clubman Generasi Kedua

MINI Clubman Generasi Kedua

Generasi kedua ini merupakan model desain ulang dan menjadi model MINI yang terpanjang serta terlebar yang pernah digarap. Dibandingkan model empat pintu hardtop, Clubman generasi kedua ini lebih panjang 11 inci dan lebih lebar 3 inci. Untuk kompartemen bagasi, volume isinya juga bertambah menjadi 17.5 cubic feet dan bisa mendekati 48 cubic feet jika kursi bagian belakang diturunkan. Sementara itu, model pintu belakangnya juga digunakan model suicide door, dengan harapan agar bisa mengatur ruang kompartemen bagasi secara tradisional.

Performa Mesin MINI Clubman Generasi Kedua

MINI Clubman Generasi Kedua

MINI Clubman Generasi Kedua

Seluruh varian dari MINI Clubman generasi kedua sudah dibekali dengan mesin TwinPower Turbo, termasuk juga untuk model entry level yang mengusung mesin tiga silinder dengan daya 134 dk. Sedangkan untuk versi Cooper S Clubman yang sudah didongkak mesinnya, ditenagai mesin empat silinder dan sanggup menghantarkan tenaga hingga 189 dk. Untuk paket mesin empat silinder, transmisinya disodori model steptronic delapan percepatan, yang dioperasikan melalui tuas otomatis atau melalui paddle shift yang terletak di bagian kemudi.

Interior dan Suspensi MINI Clubman Generasi Kedua

Untuk mendongkrak pasaran, MINI menyematkan interior dengan aksen yang menyuguhkan kemewahan, selain dari faktor untuk menambah kenyamanan dalam mengemudi. Fitur-fitur terbaru yang ada pada Clubman generasi kedua ini di antaranya tata lampu, kursi yang bisa diatur secara elektrik, trim dengan aksen krom, lalu kombinasi material kain dan kulit yang membungkus jok, serta pola sulaman dari bahan kulit yang cukup unik.

MINI Clubman Generasi Kedua

Interior MINI Clubman Generasi Kedua

Untuk suspensinya, MINI sudah menyematkan komponen-komponen terbaru untuk meningkatkan kenyamanan mengemudi dan mengatasi kekakuan suspensi. Sedangkan penggunaan material berbahan aluminium, mampu membantu pengurangan bobot mobil meskipun Clubman edisi terbaru ini lebih besar. Untuk harga jualnya belum diberitahukan secara resmi, tapi MINI dikatakan baru akan mengeluarkan detilnya pada September mendatang.

Galih Rachdityo

Memulai karir sebagai jurnalis otomotif di media cetak MODIF dan Classic+ pada akhir 2007. Sempat beralih menjadi jurnalis olahraga pada akhir 2010 di media online, bolanews.com. Terhitung sejak akhir September 2014, bergabung dengan tim editorial Carmudi Indonesia sebagai content writer yang mengulas berita-berita otomotif terkini. E-mail: galih.rachdityo@carmudi.co.id

Related Posts