Jual-Beli Mercy Bekas di Diler Resmi, Benarkah Rugi?
Jakarta – Selain menjual mobil baru, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) juga menjual mobil bekas. Layanan mobil bekas ini diberikan sebagai salah satu layanan aftersales bagi para pemilik Mercedes-Benz. Jadi, konsumen bisa melakukan pembelian Mercy bekas di diler resmi atau menjual kembali.
Para pemilik Mercedes maupun yang hendak membeli Mercedes dapat menggunakan layanan yang disediakan ini. Mercedes sengaja memberikan layanan ini agar mempermudah pelanggan yang ingin melakukan tukar tambah, atau trade in pada model Mercedes yang lain.
Saat ini, ada 3 diler yang melayani penjualan Mercy bekas tersebut. “Yang pertama itu ada di Mampang (Jakarta Selatan), Gandaria (Jakarta Selatan), dan Kuningan (Jakarta Selatan). Kedepannya kami akan menambah jaringan untuk diler mobil bekas kami di beberapa kota,” kata Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operations and Product Management PT MBDI akhir pekan lalu.
Rencana Ekspansi Mercy Bekas di Daerah
Karena penjualan mobil bekas Mercy masih di dominasi wilayah Jakarta, apakah kedepannya akan menyasar wilayah lain? “Kedepannya memang ada rencana untuk menambah diler mobil bekas. Yang pasti untuk sementara ada kota Bandung dan Surabaya. Tahun ini akan diperluas,” sambung Kerry.
Para pembeli yang membeli unit bekas di diler resmi Mercedes-Benz nantinya mendapatkan unit yang tersertifikasi. “Jelas track recordnya, bahwa kendaraan ini selalu servis rutin di diler resmi kami. Ada juga pengecekan 132 check
point yang harus diperiksa oleh teknisi kita,” sambungnya.
Ia menjelaskan jika unit yang dapat dijual kembali di diler resmi ini merupakan kendaraan yang tak lebih dari 5 tahun. “Tahunnya itu kita atur maksimal 5 tahun ke belakang. Karena kalau dipatok itu makin tua. Jadi kita pastikan umurnya 5 tahun ke belakang saja,” tutur Kerry.
Keuntungan Membeli Mobil Bekas di Diler Resmi
Keuntungan yang akan di dapatkan oleh konsumen adalah kejelasan asal-usul kendaraan. Selain itu kondisi mobil juga lebih terjaga karena sudah melewati proses pengecekan kendaraan oleh teknisi Mercedes-Benz yang sudah bersertifikat.
Jika membeli kendaraan bekas di diler resmi, apakah harganya akan lebih mahal? Atau jika ingin menjual, apakah lebih rugi? Pertanyaan macam ini dijawab dengan mudah oleh Kerry. Ia mengatakan jika mobil yang akan dijual tergantung dari kondisi mobil tersebut.
“Tergantung kondisi. Nanti masing-masing diler akan memberikan harga. Kondisi kilometernya, perawatannya seperti apa. Untuk yang ingin membeli, harga itu tergantung dari kondisi mobilnya juga. Konsumen saat ini juga bisa melihat harga pasaran lewat situs online dan media. Jadi bisa lebih memperhatikan soal harga dan membandingkannya,” bebernya.
Bagi pembeli Mercy bekas di diler resmi Mercedes-Benz, masih akan mendapatkan jaminan servis selama 1 tahun kedepan. Perihal mobil yang paling banyak dicari, Kerry mengaku jika C-Class, E-Class dan GLE menjadi model yang paling populer. Karena ini berbanding lurus dengan penjualan yang masih di dominasi model tersebut,” tutupnya.