Berita Mobil Reviews Sumber informasi

Bingung Lihat Lampu Mitsubishi Xpander? Nih Urutannya…

Penulis : Fransiscus Rosano Adi Prakoso

Jakarta – Tak bisa dipungkiri Mitsubishi Xpander jadi salah satu Low MPV yang punya desain paling ‘nyeleneh’ dibanding Low MPV lainnya.

Baru kali ini, kalau menurut kami Honda Mobilio RS punya kompetitor yang sebanding atau bahkan lebih ekstrem di bidang desain eksterior.

‘Love it or hate it’, tetap saja tidak bisa disangkal Xpander selalu mencuri pandangan orang saat melintas di jalanan.

Alasannya, apalagi kalau bukan karena bahasa desain anyar Mitsubishi yang disebut Dynamic Shield.

Tampilan tangguh ala SUV, All New Mitsubishi Pajero Sport, fascia depan raksasa nan agresif bikin Mitsubishi Xpander terlihat sangat unik dari depan.

Baca Juga : Jajal Langsung Mitsubishi Xpander Di Jalan Raya, Apakah Sebaik Tampangnya? (Part 1)

Baca Juga : Jajal Langsung Mitsubishi Xpander Di Jalan Raya, Benarkah Jadi Low MPV Ternyaman? (Part 2)

Hanya saja bahasa desain baru ini juga membuat tatanan lampu Mitsubishi Xpander cukup membingungkan.

Ada dua lampu sipit tajam paling atas, sepasang lampu ekstra-besar di bumper dan dua lampu bulat mungil di bagian paling bawah. Kalau belum pernah diberitahu deretan spesifiknya, kira-kira Anda tahu gak fungsi-fungsi lampu di Mitsubishi Xpander?

Well, Carmudi Indonesia sudah mencoba Xpander melewati panasnya siang dan gelapnya malam sehingga dapat kami beri panduan, fungsi lampu di Low MPV terbaru pesaing Toyota Avanza, Honda Mobilio, Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina ini.

Ini detail dari lampu Mitsubishi Xpander

LAMPU DEPAN

Lampu Mitsubishi Xpander

Susunan lampu depan Mitsubishi Xpander (Carmudi Indonesia/Rosano)

Seperti Nissan Juke, lampu Mitsubishi Xpander mengambil jenis lampu depan yang cukup membingungkan ketika dipandang untuk pertama kalinya.

Terletak paling atas, adalah lampu kecil atau positioning lamp LED. Ini adalah lampu yang menyala ketika Anda memutar kenop tuas lampu satu kali.

Kerennya, positioning lamp pada setiap varian Xpander sudah menggunakan LED dan ketika yang dinyalakan hanya bagian ini saja, Xpander akan terlihat seperti sebuah Lexus NX di malam hari. Sangat-sangat keren untuk sebuah family carrier.

Kalau dijadikan DRL (Daytime Running Light), sepertinya akan lebih keren lagi ya?

Nah, lampu besar alias low beam, letaknya ada di lampu yang berukuran sangat besar. Namun karena dibagi menjadi dua bagian, lampu besarnya hanya ada pada bagian atasnya saja, sedangkan yang di bawahnya adalah lampu sein.

Low beam dan lampu sein sama-sama halogen pada setiap varian, sedangkan bohlam high beam atau lampu jauh menyatu dengan low beam.

Menyisakan dua lampu bulat paling bawah adalah foglamp atau lampu kabut. Fog lamp halogen ini dapat ditemukan pada setiap varian kecuali yang terbawah (GLX M/T).

LAMPU BELAKANG

Lampu Mitsubishi Xpander

Susunan lampu belakang Mitsubishi Xpander (Carmudi Indonesia/Rosano)

Meski lampu belakang Xpander tidak sama membingungkannya dengan yang di depan, namun lihat panduan ini agar anda tidak bingung.

Lampu kecil alias night light Xpander sudah mengadopsi teknologi LED, berupa LED bar yang sangat tipis, namun karena reflektornya jadi terlihat cukup tebal dari jauh ala-ala lampu belakang Pajero Sport. Bentuknya mengikuti case lampunya, yaitu seperti huruf ‘L’ yang akan membuatnya terlihat modern di malam hari.

Lampu rem, lampu yang menyala ketika pedal rem diinjak, berupa halogen dan sudah ketambahan high mount stop lamp LED di spoiler-nya.

Seperti biasa, lampu sein pun halogen, namun yang membuat kami kaget adalah lampu mundur yang sudah mengadopsi LED sehingga berwarna putih dan terlihat keren saat menyala.

Dua strip yang ada di paling bawah? Well, itu hanya reflektor saja.

Bagaimana? Sudah tidak bingung lagi kan?

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts