Mobil

Warna Toyota Raize Ada Banyak, Bisa Pilih Single Tone atau Two Tone

Warna Toyota Raize tersedia dalam banyak pilihan yang pada dasarnya dibagi menjadi dua kategori, yaitu single tone dan two tone.

Jika dihitung totalnya ada dua belas warna bodi yang bisa dipilih oleh konsumen.

Harga Mobil di Diler Toyota

Harga Toyota Raize 1.0L Turbo tak jadi naik, karena diskon PPnBM 100% diperpanjang (Foto: Carmudi)

Baca juga: Daftar Harga dan Pilihan Warna Toyota Raize 2024, Mana yang Terfavorit?

Bisa jadi warna bodi kendaraan termasuk faktor penting bagi konsumen yang hendak melakukan pembelian.

Bahkan di luar sana juga beredar anggapan-anggapan tertentu tentang warna sebuah mobil.

Misalnya, ada kalangan menghindari memiliki mobil berwarna putih karena dianggap bakal berubah menjadi kekuning-kuningan pada kemudian hari.

Contoh lain ialah warna hitam yang dianggap lebih gampang mengalami swirl mark atau water mark di permukaannya.

Terlepas dari semua itu, pabrikan mobil kerap memberikan pilihan warna yang beragam untuk suatu model demi opsi yang lebih luas bagi konsumen.

Hal ini juga bisa ditemui pada model-model yang dijual PT Toyota Astra Motor untuk pasar Indonesia.

Pilihan Warna Toyota Raize

Umumnya pabrikan mobil menghadirkan pilihan warna yang sejalan dengan konsep produknya.

Amat jarang menemui pilihan warna terang, misalnya turquoise (biru kehijauan) pada mobil yang memiliki tampilan elegan. 

Sebaliknya, warna tersebut mungkin saja ditemukan pada mobil yang memiliki konsep youthful atau berorientasi pada anak muda, seperti Raize.

Faktanya, dalam sebuah artikel yang dipublikasikan di laman resminya, Toyota menyebut bahwa turquoise merupakan hero color (warna jagoan) untuk model Raize.

Sedangkan jika dihitung totalnya Raize memiliki dua belas pilihan warna yang terbagi menjadi single tone atau two tone.

Untuk diketahui, istilah single tone mengacu pada penggunaan satu warna untuk mayoritas bodi sebuah mobil. 

Sedangkan istilah two tone atau juga sering disebut dual two mengacu pada penggunaan dua warna untuk bodi kendaraan yang salah satunya ialah hitam untuk bagian atap.

Opsi warna two tone lazim ditemui pada varian-varian atas sebuah model kendaraaan.

Adapun untuk informasi lebih rinci mengenai pilihan warna Raize dapat disimak di bawah ini.

  • Black
  • Gray Metallic
  • Red
  • Black – Red
  • Silver – Metallic
  • Black – Silver Metallic
  • Turquoise MM
  • Black – Turquoise MM
  • White
  • Black White
  • Yellow SE
  • Black – Yellow SE

Sebagai gambaran terhadap penerapannya di bodi kendaraan dapat dilihat pada foto-foto di bawah ini.

Black

01 Raize Black

Gray Metallic

02 Raize Gray Metallic

Red

03 Raize Red

Black – Red

04 Raize Black Red

Silver – Metallic

05 Raize Silver Metallic

Black – Silver Metallic

06 Raize Black Silver Metallic

Turquoise MM

07 Raize Turquoise MM

Black – Turquoise MM

08 Raize Black Turquoise MM

White

09 Raize White

Black White

10 Raize Black White

Yellow SE

11 Raize Yellow SE

Black – Yellow SE

12 Raize Black Yellow SE

Selain warna bodi, konsumen sebaiknya juga mengetahui warna pelek yang digunakan oleh Raize.

Diketahui, Raize memiliki tiga jenis finishing pelek tergantung dari variannya.

Untuk varian paling bawah alias Raize 1.2G menggunakan pelek berukuran 16 inci dengan finishing berwarna silver.

Kemudian untuk Raize varian tengah 1.0T G dilengkapi pelek 17 inci dengan finishing silver dan hitam.

Terakhir untuk Raize varian paling atas 1.0T GR Sport menggunakan pelek 17 inci dengan finishing sepenuhnya berwarna hitam.

Finishing warna pelek tersebut akan menghadirkan kesan tertentu pada tampilan kendaraan setelah dikombinasikan dengan warna bodinya.

Lantas bagaimana dengan bagian interior? Walau tidak terlihat dari luar, tapi warna interior mobil juga perlu diketahui calon konsumen.

Untuk itu, Raize memiliki kabin yang didominasi warna gelap dengan sedikit aksen merah misalnya di jahitan bungkus jok.

Khusus varian GR Sport dihiasi dengan logo entitas motorsport Toyota tersebut di bagian head rest.

Baca juga: Bedah Interior Toyota Raize, Dilengkapi Fitur Canggih

Harga Terbaru Toyota Raize

Raize resmi hadir di Indonesia sejak 2021 yang diawali meluncurnya varian bermesin 1.000 turbo terlebih dahulu pada bulan April.

Kemudian pada Juni tahun yang sama Toyota menghadirkan varian yang menggunakan mesin 1.200 cc naturally aspirated.

Dari dua pilihan mesin ini totalnya ada sepuluh varian Raize yang dijual dengan rentang harga Rp238,7 jutaan sampai Rp312 jutaan.

Informasi lebih lengkap mengenai harga terbaru Raize dapat disimak di bawah ini.

  • Raize 1.2 G M/T ONE TONE (Spot Order*) – Rp238.700.000
  • Raize 1.2 G CVT ONE TONE – Rp253.700.000
  • Raize 1.0T G M/T ONE TONE – Rp258.300.000
  • Raize 1.0T G M/T TWO TONE – Rp260.900.000
  • Raize 1.0T G CVT ONE TONE – Rp273.200.000
  • Raize 1.0T G CVT TWO TONE (Spot Order*) – Rp275.800.000
  • Raize 1.0T GR CVT ONE TONE – Rp287.200.000
  • Raize 1.0T GR CVT TWO TONE – Rp289.800.000
  • Raize 1.0T GR CVT TSS ONE TONE (Spot Order*) – Rp309.400.000
  • Raize 1.0T GR CVT TSS TWO TONE – Rp312.000.000

Untuk diketahui, istilah spot order mengacu pada kondisi mobil baru akan diproduksi ketika pesanan masuk.

Jika bicara spesifikasi, Raize dengan mesin 1.000 cc turbo memiliki tenaga maksimal 96,6 hp dan torsi puncak 140,2 Nm. 

Sedangkan untuk Raize bermesin 1.200 cc memiliki tenaga maksimal 86,7 hp dan torsi puncak 112,7 Nm.

Walau kapasitasnya lebih besar, tapi tenaga dan torsi puncak mesin 1.200 cc ini masih kalah dengan mesin 1.000 cc yang turut dilengkapi turbo.

Adapun untuk pilihan transmisi yang tersedia adalah manual 5 percepatan atau CVT.

Khusus varian paling atas GR Sport hanya tersedia dalam pilihan transmisi CVT.

Kredit Toyota Raize

Toyota Raize (Foto: carmudi)

Kesimpulan Ulasan Warna Toyota Raize

Dapat disimpulkan bahwa Raize memiliki pilihan warna yang sangat beragam dengan total 12 opsi tersedia.

Di antaranya terdapat pilihan warna yang menawarkan nuansa cerah sejalan dengan konsep produknya.

Secara umum pilihan warna bodi Raize dibagi dalam dua kategori, yaitu single tone dan two tone.

Pilihan two tone menawarkan kombinasi warna hitam di bagian atap dan warna lainnya di bagian bodi.

Raize itu sendiri hadir sebagai pilihan small SUV di Indonesia yang ditawarkan dalam rentang harga Rp238,7 jutaan sampai Rp312 jutaan.

Sedangkan untuk spesifikasi mesinnya tersedia dua pilihan, yakni 1.000 cc turbo dan 1.200 cc naturally aspirated.

Selanjutnya mari simak beberapa pertanyaan tentang mobil ini yang beredar di internet.

Berapa Harga Toyota Raize di Indonesia?

Raize hadir sebagai pilihan small SUV di Indonesia yang ditawarkan dalam rentang harga Rp238,7 jutaan sampai Rp312 jutaan.

Raize Masuk Indonesia Tahun Berapa?

Raize resmi hadir di Indonesia sejak 2021 diawali meluncurnya varian bermesin 1.000 turbo terlebih dahulu pada bulan April disusul varian 1.200 cc bulan Juni.

Raize Masuk Kelas Apa?

Raize termasuk kategori small SUV bersama pesaing-pesaingnya, seperti Honda WR-V atau Daihatsu Rocky.

Mesin Raize dan Rocky Apakah Sama?

Ya, Raize dan Rocky menggunakan mesin yang sama karena pada dasarnya kedua mobil lahir dari satu platform.

Baca juga: Hasil Tes Lengkap Konsumsi BBM Toyota Raize 1.0 Turbo, Penasaran?

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *