Komunitas

Velozity Gelar Munas Ke-4 di Tengah Pandemi Secara Online

Velozity gelar munas secara online

Velozity gelar munas secara online. (Foto: Dok. Velozity)

Jakarta – Wabah virus covid-19 membuat pemerintah memberlakukan larangan untuk berkumpul dan tetap di rumah saja pada seluruh lapisan masyarakat. Ini tak menghentikan komunitas Velozity menggelar musyawarah nasional (Munas), akan tetapi dilakukan secara online. Munas keempat ini digelar untuk menetapkan Ketua Umum baru.

Velozity se-Nusantara melakukan pemilihan Ketua Umum baru lewat aplikasi Zoom. Munas ini digelar pada 3 Mei 2020 lalu dan dilakukan secara online atau dunia maya. Berlangsung sejak pukul 12.00 WIB, Munas baru selesai pada sekitar pukul 16.00 WIB. Munas yang dilakukan secara online ini juga menjadi kali pertama bagi komunitas Velozity.

Pada saat munas berlangsung, sekitar 40 anggota turut berpartisipasi. Seluruh anggota tersebut terdiri dari Dewan Pendiri. Lalu Dewan Penasihat dan Panitia Munas itu sendiri. Selama pelaksanaan, para member mendengarkan dengan tertib dan Munas berjalan dengan lancar.

Bambang Bangun Wibowo Jadi Ketua Umum Baru

Munas dibuka dengan penyampaian Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) pengurus pusat periode 2018-2020. Dilanjutkan dengan penyampaian visi-misi dari Calon Ketua Umum yang sudah diusung oleh beberapa nama kandidat. Setelah semua berlangsung, akhirnya Bambang Bangun Wibowo terpilih menjadi Ketua Umum Velozity yang baru.

Bambang nantinya akan mengemban tongkat estafet guna memimpin Velozity pada periode 2020 hingga 2022. “Terpilihnya saya menjadi ketua umum bukanlah kemenangan saya sendiri. Tapi ini adalah kemenangan semua member Velozity untuk semangat yang lebih baik lagi,” ujar Bambang dalam siaran persnya.

Halal Bihalal Ala Komunitas Pengguna Mobil Toyota Avanza Veloz (Foto: Dok VELOZITY)

Kendati ia terpilih menjadi ketua, Bambang mengatakan tak ada kata kalah atau menang. Semua pilihan merupakan hasil terbaik yang sudah didapatkan dari para member Velozity yang ada di seluruh Indonesia. Velozity sendiri merupakan komunitas khusus Toyota Avanza Veloz.

Velozity sudah terdaftar menjadi bagian dari Toyota Owner Club (TOC) di bawah naungan PT Toyota Astra Motor (TAM). Hingga saat ini, Velozity memiliki anggota sekitar 11 ribu di grou Facebook. Seluruh member tersebar di 24 chapter yang ada di Tanah Air.

Penulis: Rizen

Editor: Lesmana

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts