Berita Sumber informasi

Berbagai Layanan dan Program Istimewa di Customer Day 2018

Jakarta – Dalam rangka memperingati Customer Day yang jatuh pada 4 September 2018 kemarin dimanfaatkan berbagai perusahaan khusunya yang terkait otomotif untuk memberikan layanan atau program istimewa kepada konsumen.

Seperti yang dilakukan Adira Insurance, dimana jajaran manajerial turun langsung menemui Pelanggan dan berinteraksi dengan mereka. Menurut Julian Noor, Chief Executive Officer Adira Insurance, sebagai Perusahaan jasa, pelanggan sangatlah penting.

Perusahaannya selalu menitikberatkan perhatian kepada Pelanggan sebagai acuan dalam menjalankan strategi bisnis.

“Kepercayaan dan kepuasan pelanggan adalah target Adira Insurance, karena Perusahaan yakin, Pelanggan yang puas akan meningkatkan loyalitas mereka terhadap kami. Momen ini juga kami gunakan untuk mengucapkan terima kasih kepada Pelanggan,” ujar Julian dalam keterangan resminya (5/9).

Program-program yang dilakukan pada Hari Pelanggan berupa pelayanan langsung yang diberikan oleh para Direksi dan jajaran Manajerial. Para direksi melakukan kunjungan langsung ke beberapa partner Adira Insurance seperti perusahaan broker, dealer & leasing, perusahaan bank, hingga perusahaan alternatif bisnis lainnya.

Bahkan jajaran manajerial Adira Insurance melakukan penjemputan bagi pelanggan yang mengajukan klaim. Atau pengantaran kendaraan bagi pelanggan yang kendaraannya sudah selesai secara langsung ke kediaman Pelanggan. Laporan diterima dari Autocillin Mobile Claim Application di area Jakarta Selatan, Bekasi, hingga Cengkareng.

Astra Honda Motor

Di momen yang sama PT Astra Honda Motor (AHM) beserta jaringan main diler menyelenggarakan beragam aktivitas spesial. Ini untuk konsumen sepeda motor Honda dari Aceh hingga Papua.

Sebanyak 1.688 diler mengapresiasi konsumen dengan beragam cara mulai layanan langsung dari jajaran manajemen Honda, kejutan di showroom, kejutan ke rumah konsumen terpilih, hingga kampanye safety riding bersama konsumen.

General Manager Honda Customer Care Center (HC3) Istiyani Susriyati mengatakan konsumen selalu memberikan inspirasi bagi perusahaan untuk terus melakukan inovasi dalam hal produk dan layanan purna jual yang prima. Konsumen setia sepeda motor Honda menjadi bagian terpenting dalam bisnis AHM dan jaringan main dealer.

“Ungkapan terimakasih kami berikan atas kepercayaan konsumen terhadapa produk dan layanan kami. Secara konsisten kami menyambut Hari Pelanggan Nasional melalui berbagai aktivitas di jaringan kami yang dikemas secara spesial bagi pecinta sepeda motor Honda,” pungkas Istiyani.

PT Suzuki Indomobil Sales

Sementara PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) di Customer Appreciation Day tahun ini, mengadakan kegiatan SeptembERTIGA dengan tema “Ungkapan Hati untuk Pelanggan”.

Melalui tema ini, Suzuki ingin mengapresiasi pelanggan atas kesediaannya mempercayakan produk dan layanan purna jual Suzuki kepada diler-diler yang berada di bawah naungan PT SIS.

Selama Customer Appreciation Day berlangsung, diler-diler Suzuki akan memberikan banyak kejutan bagi para pelanggan. Seperti saat mereka melakukan proses serah terima kendaraan baru, melakukan pemesanan kembali dalam lima tahun terakhir. Hingga bagi yang rutin melakukan perawatan berkala di bengkel resmi.

Paling menarik menurut Setiawan Surya, Deputy Managing Director 4W PT SIS, pelanggan yang berulang tahun di September, diler Suzuki memberikan kejutan khusus selama Customer Appreciation Day.

“Kami berharap penyelenggaraan Customer Appreciation Day tahun ini dapat memberikan value yang mendukung komitmen. Serta apresiasi kami terhadap pelanggan yang telah setia menggunakan produk Suzuki. Karena kami tidak ingin hanya menjual produk saja, tetapi juga menjadi bagian tak terpisahkan dalam perjalanan hidup keluarga Indonesia,” tutup Setiawan.(dol)

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts