Berita

Harga Hyundai Staria di Australia Mulai dari Rp500 Jutaan

Jakarta – Hyundai Staria dikabarkan akan segera meluncur di Indonesia dan banyak rumor mulai bermunculan terutama soal harga jualnya.

Kehadiran MPV luxury ini memang sudah dekat, hal tersebut dapat dilihat dari tercantumnya nama Hyundai Staria di laman resmi Samsat DKI Jakarta.

Sebagai perbandingan saja, mengutip dari laman Carscoops, harga Hyundai Staria di Australia ternyata berkisar Rp500 jutaan untuk tipe terendah dan Rp700 jutaan untuk tipe tertinggi. Harga ini tentunya jauh lebih murah jika dibandingkan dengan Toyota Alphard di Indonesia.

harga hyundai staria

Hyundai Staria (Foto: Hyundai)

Di Negeri Kanguru, Hyundai Staria dijual dalam dua trim level, yakni Elite dengan harga berkisar 56.500 dolar Australia (setara Rp598 jutaan) untuk mesin bensin 3.500 cc, dan 59.500 dolar Australia (setara Rp630 jutaan) untuk mesin diesel 2.200 cc.

Lalu untuk harga Staria Highlander 63.500 dolar Australia (setara Rp672 jutaan) untuk mesin bensin 3.500 cc, dan 66.500 dolar Australia (setara Rp704 jutaan) untuk mesin diesel 2.200 cc.

Harga Hyundai Staria di Australia diambil untuk memprediksi karena secara geografis letaknya berdekatan dengan Indonesia, sehingga estimasi biaya kirim dari Korea Selatan tidak selisih terlalu jauh.

Fitur Hyundai Staria

Fitur yang didapat untuk tipe Elite terdiri dari smart power sliding door, power tailgate, smart key, remote start, jok kulit, instrumen cluster digital, dan head unit 10,2 inci.

Sedangkan untuk Highlander dibekali fitur yang lebih banyak. Di antaranya adalah double sunroof, jok dengan ventilasi udara dan pemanas, setir dengan pemanas, monitor blind spot view, monitor tampilan penumpang belakang, lampu LED, dan headliner kain.

Seluruh Hyundai Staria yang dijual di Australia terdiri dari warna Abyss Black, Moonlight Blue, Gaia Brown Mica, Graphite Grey, dan Olivine Grey Metallic.

Sebelumnya dikabarkan jika Hyundai Staria sudah meluncur di Filipina dan menjadi lawan untuk Toyota HiAce di negara tersebut.

Pemesanan Hyundai Staria harga hyundai staria

Hyundai Staria (Foto: Hyundai)

Dari segi performa, mesin dengan kapasitas 3.500 cc, V6 menjadi yang terbaik dengan tenaga 268 hp dan torsi maksimum 331 Nm. Sedangkan mesin dieselnya sanggup mengeluarkan tenaga 174 hp dengan torsi maksimum 430 Nm.

Mesin 3.500 cc hanya tersedia dalam versi penggerak roda depan, sedangkan mesin diesel hadir dengan penggerak all wheel drive. Kedua mesin tersebut tentunya menggunakan transmisi otomatis 8 percepatan.

Belakangan, Carmudi sendiri mendapatkan informasi dari berbagai sumber bahwa harga Hyundai Staria di Indonesia mulai dari Rp800 jutaan.

Baca Juga:

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts