Berita

Kayak Xpander Cross, “The New SUV” Mitsubishi Bakal Punya Active Yaw Control

Jakarta — Model baru Sport Utility Vehicle (SUV) dari Mitsubishi yang rencananya meluncur sebentar lagi disebut bakal dilengkapi fitur Active Yaw Control (AYC).

Keberadaan fitur tersebut berguna menjaga kestabilan kendaraan ketika menikung di jalanan licin, seperti yang juga terdapat pada Xpander Cross.

Kayak Xpander Cross, SUV Baru Mitsubishi Bakal Punya Active Yaw Control

Model baru Sport Utility Vehicle (SUV) dari Mitsubishi yang rencananya meluncur sebentar lagi disebut bakal dilengkapi fitur Active Yaw Control (AYC). (Foto: Mitsubishi)

Hal ini diketahui dari keterangan resmi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Senin (3/7/2023) yang sedang bersiap meluncurkan versi produksi massal XFC Concept tersebut 10 Agustus 2023 nanti.

Itu artinya mobil ini akan meluncur bertepatan dengan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

“PT MMKSI saat ini sedang melakukan persiapan yang intensif untuk menjadi negara pertama yang akan memperkenalkan dan memasarkan The New SUV ini di ajang GIIAS 2023 pada Agustus mendatang,” kata Atsushi Kurita, Presiden Direktur MMKSI.

SUV Baru Mitsubishi Memiliki Ground Clearance Jangkung

Model SUV baru yang merupakan versi produksi massal XFC Concept itu bakal memiliki fitur dan desain yang membuatnya siap melintasi berbagai medan jalan.

Dalam keterangan resminya, MMKSI juga menyampaikan “The New SUV” punya ground clearance setinggi 222 mm. Mitsubishi mengklaim bahwa ground clearance tersebut adalah yang tertinggi di kelasnya.

Melengkapi hal itu, sebelumnya Mitsubishi juga mengumumkan mobil ini akan dilengkapi dengan 4 mode berkendara yang terdiri dari Normal, Wet, Gravel, dan Mud.

Kemudian pada sisi entertainment pabrikan membekalinya dengan Dynamic Sound Yamaha Premium untuk pertama kalinya pada kendaraan Mitsubishi. 

Interior SUV Baru Mitsubishi

Pada sisi entertainment pabrikan membekalinya dengan Dynamic Sound Yamaha Premium untuk pertama kalinya pada kendaraan Mitsubishi.  (Foto: Mitsubishi)

Mitsubishi bekerja sama dengan Yamaha yang berpengalaman dalam pengembangan alat musik dan audio termasuk untuk desain akustik pada kabin kendaraan.

“Kami berkeyakinan bahwa kendaraan terbaru ini akan memenuhi harapan dan kebutuhan masyarakat Indonesia serta konsumen kami yang penuh semangat dalam menjalani petualangan hidup pada kesehariannya,” pungkas Atsushi Kurita.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts