Berita Sumber informasi Tips dan Trik

Seribu Jalan Menuju Roma, Menuju GIIAS Juga Punya Banyak Rute

Press Conference GIIAS 2019 (Foto: Carmudi/Santo)

Jakarta – Meskipun akan dibuka besok, namun masih banyak yang tidak tahu rute menuju Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Pameran otomotif terbesar di Indonesia ini akan dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo di ICE-BSD, Tangerang, Kamis (18/7/2019). Pameran otomotif tahunan yang juga terbesar di Asia Tenggara ini nantinya akan memberikan pengalaman menarik bagi para masyarakat.

Meskipun bermunculan ajang serupa, namun GIIAS masih memiliki daya tarik tersendiri bagi para pecinta otomotif. Selain memamerkan kendaraan, GIIAS juga menjadi ajang pamer teknologi. Para produsen otomotif berlomba-lomba untuk memamerkan teknologi terbarunya. Mulai dari fitur terbaru, mobil konsep, hingga visi perusahaan pun akan tersaji lengkap di sana.

Banyak yang menilai lokasi GIIAS cukup jauh dan masih banyak orang yang belum mengetahui rute jalannya. Tapi tenang, Carmudi akan memberikan beberapa rute yang dapat digunakan untuk kalian yang hendak ke GIIAS 2019. Rute yang kami beberkan ini merupakan rute alternatif dan jalur utama yang bisa Carmudian gunakan.

Rute GIIAS Jalur Tol

Gelaran GIIAS 2019 akan banyak mobil model baru termasuk dari Mitsubishi. (Foto: Carmudi).

Bagi pengendara mobil, cara termudah menuju GIIAS adalah dengan menggunakan jalan tol. Jalan tol yang bisa digunakan adalah jalan tol JORR TB Simatupang dan tol JORR Bintaro-Serpong. Kedua tol ini rute tol terbaik menuju GIIAS 2019. Jika dari arah Bekasi, Carmudian bisa melewati tol JORR TB Simatupang hingga persimpangan tol Bintaro-Serpong.

Jika sudah menemukan plang menuju Bintaro, Carmudian sebaiknya berbelok ke kiri. Setelah berbelok ke kiri, yang perlu dilakukan hanyalah mengikuti jalan hingga ujung tol. Ujung tol ini berujung di BSD. Di pertengahan jalan, akan ada gerbang tol yang dapat digunakan untuk membayar. Ini merupakan satu-satunya gerbang tol yang harus dilalui untuk transaksi.

Setelah melewati gerbang tol transaksi ini, Carmudian hanya perlu menuju ujung tol menuju BSD. Setelah keluar di BSD, ikuti jalan hingga bertemu perempatan lampu merah yang pertama. Jika sudah di perempatan ini, belok kiri untuk menuju lokasinya, dari perempatan kemudian lurus hingga ujung jalan. Lokasi Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD berada di ujung jalan tersebut. Jangan khawatir tersesat, karena akan ada banyak spanduk dan banner yang dipasang sebagai penunjuk jalan.

Rute GIIAS Jalur Sepeda Motor

GIIAS 2017

Fasilitas lahan parkir mobil di ajang GIIAS 2017. (Foto: Gaikindo).

Lain lagi dengan menggunakan sepeda motor. Jika Carmudian berkendara dari arah Jakarta Selatan, rute terdekat yang bisa dilalui adalah melewati Pamulang, Tangerang Selatan. Rute ini menjadi yang termudah dan terdekat jika Carmudian berada di wilayah Jakarta Selatan. Setibanya di wilayah Pamulang, Carmudian bisa menggunakan dua opsi jalan. Melewati Jalan Benda atau melintasi arah Puspiptek (Pusat Penelitan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi).

Kedua jalan tersebut merupakan jalan yang bisa digunakan. Rute Jalan Benda menuju GIIAS merupakan jalur alternatif, namun ukuran jalannya juga cukup besar. Banyak kendaraan yang melintasi Jalan Benda ini sebagai jalan pintas menuju BSD. Jika melewati jalan ini, maka Carmudian akan menuju pasar Modern, BSD. Sedangkan jalur Puspiptek, akan muncul di arah stasiun Rawa Buntu.

Kedua jalur ini menjadi rute yang bisa digunakan untuk menggunakan sepeda motor. Namun bagi yang berlokasi di Jakarta Barat dan Utara, bisa melewati rute Daan Mogot. Rute yang dilalui merupakan jalan lama menuju Kota Tangerang. Carmudian bisa menyusuri Jalan Daan Mogot ke arah Kalideres hingga masuk ke arah Kota Tangerang. Setelah masuk Kota Tangerang ikuti arah menuju Alam Sutera hingga BSD. Jalur ini merupakan jalur yang kerap dilalui oleh para pengendara mobil juga di sekitaran Tangerang menuju BSD. Jika melewati jalan utama, patokannya adalah Mal Teras Kota di sebelah kiri jalan. Jika sudah menemukannya, maka di lampu merah sesudahnya belok ke kanan.

Kontur jalan yang akan dilewati jika menggunakan sepeda motor merupakan jalanan mulus. Jalan ini juga tergolong memiliki ruas jalan yang sangat lebar, namun tetap harus waspada. Alasannya, banyak truk dan kendaraan yang melaju kencang di jalur ini.

Tips Menuju GIIAS, Hindari Akhir Pekan

Nah, itu tadi beberapa rute yang bisa digunakan menuju GIIAS 2019. Sebagai tambahan, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menuju GIIAS. Pada akhir pekan, usahakan datang lebih awal dan menggunakan jalur alternatif ketimbang jalur utama.

Mengapa?

Karena di akhir pekan kemacetan panjang akan terjadi hingga beberapa kilometer sebelum lokasi ICE. Kemacetan ini tentunya akan menjadi momok yang menyebalkan bagi kalian yang hendak ke GIIAS. Dengan datang lebih pagi, Carmudian akan lebih terhindar dari kemacetan panjang dan lebih mudah mencari tempat parkir.

Fasilitas Bus Gratis ke GIIAS (Foto: Carmudi/Santo)

Sudah bukan rahasia lagi kalau mencari tempat parkir di GIIAS merupakan hal yang langka. Jika pun ada, biasanya kantong parkirnya juga cukup jauh dari ICE. Oleh karena itu, usahakan datang lebih awal untuk kenyamanan. Lokasi parkir yang bisa digunakan oleh pengunjung GIIAS juga terdiri dari beberapa tempat. Mulai dari Froggy Castle yang berada di seberang ICE, BSD. Bisa juga menggunakan AEON Mall, Stasiun Rawa Buntu dan melanjutkan ke shuttle bus gratis. Di dalam ICE sendiri, bisa di basement atau di parkiran ujung Hall 1.

Selain itu, bisa juga menggunakan beberapa kantong parkir yang ada di seberang ICE. Kantong parkir tersebut memang sudah disiapkan khusus pengunjung GIIAS. Jika malas membawa kendaraan sendiri, Carmudian bisa menggunakan shuttle bus yang sudah disiapkan oleh pihak GIIAS. Dengan menggunakan shuttle bus ini, Carmudian sudah terhindar dari kemacetan dan kelelahan di jalan karena hanya perlu duduk manis. Jika bisa datang pada hari biasa akan lebih baik. Karena jumlah pengunjungnya tidak terlalu banyak dibanding akhir pekan. (dms)

Truk Jalan tol

Kemacetan di ruas tol banyak disebabkan oleh laju truk besar yang pelan. (Foto: Ilustrasi).

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts