Berita

Usai Test Drive Nissan Kicks e-Power, Begini Komentar Drifter Ziko

test drive Nissan

Nissan Kicks e-Power yang mulai dikirim dibawa langsung dalam bentuk utuh atau CBU dari Thailand (Foto: Nissan)

Jakarta – Nissan Kicks e-Power mendapat banyak sambutan positif konsumen, tak terkecuali dari drifter muda berbakat Indonesia, Ziko Harnadi. Rasa penasaran terhadap Kicks e-Power, membuat Ziko menyempatkan waktu untuk melakukan test drive di diler resmi Nissan TB Simatupang, Jakarta Selatan.

“Awalnya banyak yang tanya saya di Instagram, minta pendapat soal ‘mobil ajib’ ini. Setelah baca-baca fiturnya emang canggih banget. Karena penasaran, akhirnya saya jajal langsung mobilnya,” ujar Ziko, dalam keterangan resminya, Senin (8/2/2021).

Setelah melakukan test drive Nissan Kicks e-Power, pria yang pernah meraih juara 4 International Class Intersport WorldStage ini mengungkapkan rasa kagumnya.

Ziko mengatakan mobil jenis SUV kompak ini sangat menarik, terutama saat melakukan akselerasi dan deselerasi yang bisa dilakukan hanya dengan satu pedal saja.

“Mobil ini cocok banget buat orang seperti saya yang tinggal di kota besar yang sering dihadapkan dengan kemacetan. Setting One Pedal bikin kaki anti pegal,” ungkap Ziko.

Baca Juga:

Lebih lanjut, ia mengungkapkan kekagumannya pada inovasi Nissan yang membuat mobil listrik tanpa perlu mengecasnya apabila daya listrik habis.

test drive Nissan

Drifter Ziko Harnadi melakukan test drive Nissan Kicks e-Power (Foto: Istimewa)

“Baru kali ini di Indonesia ada mobil elektrik tapi tidak perlu charger. Jadinya tidak repot harus nunggu mobil di-charge, dan mobil ini pasti akan jauh lebih irit,” tuturnya.

Selain itu, dirinya juga dibuat terpesona dengan beragam fitur-fitur canggih lainnya yang melekat di Nissan Kicks e-Power. Mulai dari Intelligent Forward Collision Warning, Intelligent Cruise Control, hingga tiga mode berkendara.

Atas kekagumannya tersebut, drifter sekaligus sekaligus YouTuber “Garasi Drift” ini tertarik untuk meminangnya. Namun sayang, saat ini Nissan Kicks e-Power belum ready stok di diler sehingga harus inden dan menunggu kiriman dari Thailand.

“Tertarik banget! Tapi belum dibuka lagi nih pemesanannya,” katanya.

Harga Nissan Kicks e-Power

Memasuki awal 2021 harga Nissan Kicks e-Power terpantau naik. Saat awal diluncurkan, harga Kicks e-Power berada di angka Rp449 juta, kini naik Rp2 juta menjadi Rp451 juta (on the road Jakarta).

Konsumen yang membeli Kicks e-Power akan mendapatkan garansi sampai 5 tahun khusus baterai lithium ion dan juga komponen dari e-Power atau kelistrikannya.

Seperti diketahui, Kicks e-Power dilengkapi dengan mesin bensin 1,2 liter DOHC 12-valve tiga silinder. Mesin konvensional tersebut dipadukan dengan generator listrik supaya dapat mengisi daya baterai lithium-ion, serta memberikan tenaga ke motor listrik untuk menggerakkan roda.

test drive Nissan

Meluncur September, Nissan Kicks e-Power sudah dikirim ke konsumen (Foto: Nissan)

Nissan mengklaim mobil ini dapat berlari dengan tenaga maksimal 127 hp dan torsi puncak 260 Nm.

Berkat teknologi e-Power yang tersemat di dalam Kicks, pemilik mobil tidak perlu repot cas baterai. Bahkan tidak perlu membangun alat pengecas pribadi di rumah.

Baterai yang tertanam dalam mobil listrik tersebut akan terisi secara otomatis dengan bantuan mesin bensin berkapasitas kecil. Jadi jangan heran, meski dijuluki mobil listrik tapi Kicks e-Power masih memiliki kenalpot di belakangnya layaknya mobil berteknologi hybrid.

 

Penulis: Santo Sirait

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts