Berita Event

Anies Tunda Formula E di Jakarta, Pameran Otomotif IIMS Jalan Terus

Booth Mitsubishi Motors pada IIMS 2019 (Foto: Santo/Carmudi)

Jakarta – Wabah virus corona (covid-19) sudah masuk ke Indonesia. Jumlah korban terinfeksi corona semakin bertambah. Kini jumlahnya sudah menyentuh 20 orang lebih. Seiring meluasnya jumlah kasus dan demi mempersempit penyebaran virus corona, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan langsung mengambil sikap tegas. Mantan Menteri Pendidikan pendidikan itu mengeluarkan instruksi supaya penyelenggaraan balap mobil listrik, Formula E di Jakarta ditunda.

Keputusan Anies tersebut langsung mendapat tanggapan dari pihak penyelenggara Formula E, ABB FIA. Dalam keterangan yang dirilis di website resminya, pihak penyelenggara mengatakan keputusan yang diambil Anies merupakan tindakan yang sangat baik demi menjaga keselamatan dan kesehatan pembalap, kru, hingga penonton.

Meskipun Formula E ditunda, tapi penyelenggaraan pameran otomotif, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2020 akan tetap berjalan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo mengatakan bahwa antara balap Formula E dengan IIMS merupakan dua wujud yang berbeda. Di mulai dari pelaksanannya hingga pihak-pihak dan sponsor yang ada di balik sebuah produk.

“Agak beda karakternya. Formula E kan hampir semua orang asing, dan racing committee maupun sponsor, datangnya dari luar negeri. Kalau IIMS, kan memang mereknya kebanyakan berasal dari asing (luar negeri). Tapi yang jualan orang lokal, pengunjung IIMS 2020 juga dipastikan 100% lokal,” ungkap pria yang akrab disapa Kohen itu kepada Carmudi, Rabu (11/3/2020).

Akan tetapi, sambung Kohen pihaknya selaku penyelenggara IIMS tidak mau gegabah. Bila seandainya nanti ada instruksi bahwa segala bentuk kegiatan terutama yang mengundang orang banyak dilarang untuk diadakan, maka pihaknya mau tidak mau harus menerima keputusan itu.

“Tapi ya kami tetap menunggu keputusan pemerintah. Kalo diputuskan tidak boleh, kami pasti akan ikut. Keselamatan dan kesehatan stakeholder IIMS tentu jadi prioritas kami, dan juga pasti disikapi oleh organizer lainnya,” pungkas Kohen.

Persiapan Demi Persiapan Terus Berjalan

IIMS 2020 akan digelar pada tanggal 9 – 19 April 2020 dan tetap menempati area JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Persiapan demi persiapan terus dilakukan oleh Dyandra Promosindo, bahkan baru-baru ini diadakan technical meeting.

Kegiatan tersebut tetap ramai dihadiri oleh para peserta pameran (exhibitor) maupun sponsor. Dyandra Promosindo juga akan terus memantau perkembangan informasi mengenai virus corona dari pemerintah dan lembaga terkait.

Diketahui, tercatat sebanyak 20 Agen Pemegang Merek (APM) telah menyatakan diri ambil bagian dalam perhelatan IIMS 2020. Merek APM roda empat yang telah mendaftar adalah BMW, Brand X, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mini, Mitsubishi, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling. Sedangkan dari merek sepeda motor yang akan hadir adalah Honda, Benelli, Electro, Kawasaki, Kymco, Royal Enfield, Viar, dan Yamaha.

Di samping bisa melihat-lihat mobil dan sepeda motor, pengunjung juga dapat menikmati sajian lain yang menarik selama IIMS 2020 berlangsung. Tahun ini pihak penyelenggara mengusung konsep Infinite Live yang akan menghadirkan artis internasional di area outdoor. Program baru di IIMS 2020 ini menggabungkan entertainment, experience dan automotive.

Penulis: Santo

Editor: Lesmana

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts