Reviews

Keunggulan Wuling Almaz RS: Fitur dan Harga Value for Money Banget!

Keunggulan Wuling Almaz RS pun otomatis jadi sorotan lantaran bekalan spesifikasi hingga fitur unggulan yang melimpah dengan banderol harga yang sangat menggoda.

Wuling Almaz RS hadir dalam tiga varian dengan dibanderol harga mulai dari Rp340,8 juta hingga Rp354,8 juta (OTR Jakarta).

Daftar Harga Wuling Almaz RS 2021
Wuling Almaz RS EX 5-Seater Rp340,8 juta
Wuling Almaz RS EX 7-Seater Rp350,8 juta
Wuling Almaz RS Pro 7-Seater Rp354,8 juta

Harga tersebut dinilai banyak pihak masih menjadi daya tarik tersendiri dari Almaz RS. Pasalnya, dengan banderol tersebut SUV asal Tiongkok ini dianggap underprice mengingat fitur bawaan Wuling Almaz RS yang melimpah.

peluncuran wuling almaz rs

Keunggulan Wuling Almaz RS

Berikut ini akan dibahas segala keunggulan Wuling Almaz RS secara lengkap.

Check this out!

Spesifikasi Mesin Bertenaga

Mesin Almaz rs

Meskipun mesin yang digunakan Almaz RS adalah mesin lama alias mesin Almaz terdahulu, namun pihak Wuling Motors mengklaim bahwa mesin ini masih sangat bertenaga di kelasnya.

Mesin Wuling Almaz RS berkapasitas 1.451 cc, 4 silinder, DOHC, turbo dengan kemampuan semburan tenaga hingga 140 hp @5.200 rpm dan torsi hingga 250 Nm @1.600-3.600 rpm.

Tenaga mesin kemudian disalurkan ke roda depan melalui transmisi CVT.

Di atas kertas, tenaga tersebut praktis menjadi keunggulan dari Wuling Almaz RS meski pakai mesin lama.

Interior Lega

interior wuling almaz rs saat jok dilipat rata

Salah satu keunggulan lain dari dimensi Wuling Almaz RS bongsor adalah luas kabin di dalamnya yang dianggap cukup lega.

Wuling Almaz RS memiliki ukuran panjang 4.655 mm, lebar 1.845 mm, dan tinggi 1.760 mm. Dengan ukuran tersebut alhasil mampu memberikan keleluasaan bagi para penumpangnya.

Fitur Sangat Berlimpah dan Canggih

Bicara soal fitur yang ada di Wuling Almaz RS akan dibagi tiga segmen; IoV, ADAS, dan fitur standar bawaan.

Fitur Internet of Vehicle (IoV)

fitur iov wuling almaz rs

Seperti namanya, ya, Wuling Almaz RS kini bisa dibilang sebagai salah satu pionir SUV dengan fitur berbasis internet.

IoV bekerja menggunakan Sim Card yang ada pada head unit untuk menunjang konektivitasnya.

Saat pertama membeli Almaz RS, pemilik bisa mendaftarkan smartphone yang akan dijadikan data sentral IoV.

Artinya, hanya smartphone terdaftar saja yang nantinya bisa mengakses mobil.

Selain mencirikan mobil canggih nan premium, fitur IoV pun sukses mendongkrak kepraktisan penggunaan mobil.

Fitur IoV pada Wuling Almaz RS memiliki lima fungsi utama, yaitu;

  • Vehicle Positioning

Berkat fitur IoV pengguna Almaz RS bisa dengan mudah mengetahui posisi di mana mobil parkir. Yes, ini pastinya berguna banget untuk mereka yang suka kelupaan tempat parkir, apalagi kalau di parkiran umum atau basement.

  • Vehicle Remote Control

Tidak seperti mobil kekinian pada umumnya yang punya fitur remote starter, dengan fitur Vehicle Remote Control, Wuling Almaz bisa di-starter dari jarak yang sangat jauh. Ini tentu saja karena pemanfaatan internet pada IoV melalui smartphone.

Saat mesin menyala, AC dalam kabin pun juga akan menyala guna mendinginkannya dengan kondisi jendela dan pintu tetap terkunci.

  • Geo Fencing Security

Dengan fitur ini mobil akan ‘terpagari’ dalam radius tertentu. Jika sewaktu-waktu berpindah posisi keluar ‘pagar’ tadi, mobil akan mengirimkan informasi kepada pemiliknya.

  • Online Navigation & Online Music

Head unit Wuling Almaz RS yang ditunjang fitur IoV dapat memutar lagu dan mengirim pesan singkat. Tentunya, pada head unit ini tersemat juga fitur canggih yang sudah ada sebelumnya; Wuling Indonesia Command (WIND).

  • Bluetooth Key

Ya, Wuling Almaz RS memiliki fitur kunci bluetooth yang artinya pengguna bisa menggunakan smartphone sebagai kunci utama.

Fitur Advanced Driving Assistant System (ADAS)

wuling almaz kantongi banyak keunggulan

Paket fitur canggih lainnya pada Almaz RS adalah ADAS yang dibagi lima kategori.

  • Adaptive Cruise Control

Berkat fitur ini mobil bisa menjadi semi otonom lewat cruise control yang bisa menyesuaikan kecepatan dengan kendaraan di depannya.

Selain itu ada juga Bend Cruise Assistance (BCA) yang akan mengurangi kecepatan saat memasuki tikungan.

Fitur ini akan aktif secara otomatis mulai dari kecepatan 0 km/jam hingga 150 km/jam.

  • Traffic Jam Assistance dan Intelligence Cruise Assistance

Kedua fitur ini membantu mobil menjaga jarak aman dengan mobil di depannya. Fitur ini akan berfungsi secara otomatis dari kecepatan 60 km/jam sampai 150 km/jam.

  • Lane Recognition

Dalam Lane Recognition akan terbagi dua fitur lagi; Lane Departure Warning (LDW) dan Lane Keeping Assist (LKA) yang berfungsi untuk memberikan peringatan dan mengoreksi kemudi kalau mobil keluar lajur tanpa disadari pengemudinya.

LDW akan aktif dari kecepatan 60 km/jam sampai 180 km/jam. Sedangkan LKA aktif dari 10 km/jam sampai 180 km/jam.

  • Safe Distance & Braking Assist

Pada kategori terbagi lagi dalam lima fitur; Safe Distance Warning, Forward Collision Warning, Automatic Emergency Braking, Intelligent Hydraulic Braking Assistance, Automatic Light dan Collision Mitigation System.

Fitur Standar Bawaan

Selain kedua paket fitur canggih tadi, Wuling Almaz RS juga dibekali banyak fitur standar yang pastinya juga serba kekinian.

Sebut saja misalnya Wireless Charging pad dan Built-in Air Ionizer.

Selain itu fitur standar lain bawaan Almaz terdahulu juga tetap ada, seperti panoramic sunroof, Start-Stop Button, 360o Camera, Electric Parking Brake (EPB), dan Auto Vehicle Holding (AVH).

Untuk sisi keselamatan berkendara, Wuling Almaz RS juga dilengkapi Traction Control System (TCS), Hill Hold Control (HHC) Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Front & Side Airbag, dan Emergency Stop Signal (ESS).

Fitur utility lainnya juga hadir keyless entry, Tire Pressure Monitoring System, Traction Control, ISOFIX, sound system Infinity by Harman, immobilizer, dan airbag di depan dan samping.

Pelajari selengkapnya tentang Wuling Almaz RS di sini.

Testimoni Fitur Berkendara Wuling Almaz RS

Komunitas Mobil Wuling

Wuling Motors juga mengajak Cortezian Indonesia untuk menjajal Almaz RS (Foto: Almaz)

Terkait impresi penggunaan fitur saat berkendara pun mengantongi banyak testimoni memuaskan, salah satunya dari komunitas Wuling Almaz Indonesia (WALI).

“Kami sangat berterima kasih atas kesempatan dari Wuling kepada WALI sebagai komunitas resmi pengguna Wuling Almaz, untuk mencoba secara langsung model flagship Almaz RS dengan teknologi Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE). Inovasi ini semakin memperkuat posisi SUV Wuling ini sebagai mobil yang canggih dan pintar,” kata Jerry selaku Ketua Umum WALI.

Penasaran dengan rasa berkendara Almaz RS secara langsung?

Rasakan pengalaman Wuling Almaz RS di sini!

Simak juga video reviews Wuling Almaz RS persembahan Carmudi berikut ini:

Baca Juga: 

Penulis: Dimas Hadi

(ADV)

Dimas Hadi

Menjadi jurnalis dan merangkap sebagai penulis konten otomotif di Carmudi sejak 2016. Masih terobsesi Toyota Starlet meski lebih sering mengemudikan Suzuki Ertiga karena cinta keluarga. Email: dimas.hadi@icarasia.com

Related Posts