Berita Sumber informasi

Mobil Diesel Dilarang, BMW Persilakan Pemilik Kembalikan Mobilnya

mobil diesel

Mobil Diesel Terbaru BMW Tidak Terkena Pembatasan Emisi (Foto: Motor1)

Berlin – Pemerintah Jerman begitu tegas soal regulasi emisi kendaraan. Mereka akan melarang peredaran mobil yang ada di seluruh penjuru negeri, termasuk mobil diesel yang belum memenuhi standar Euro 6.

Kebijakan ini pasti menimbulkan polemik di masyarakat, apalagi bagi pemilik yang baru saja membeli mobil atau pemilik mobil tua. Hanya sedikit kota di Jerman yang memperbolehkan mobil dengan standar emisi di bawah Euro 6 melintas hingga ke pusat kota.

BMW sebagai salah satu pabrikan domestik lantas menyiapkan solusi yang membantu pemilik mobil diesel keluaran merek tersebut. Karena larangan soal mesin diesel begitu ketat, pabrikan asal Munich memperbolehkan pemilik mengembalikan mobilnya ke dealer.

Ketentuan ini hanya berlaku bagi pemilik mobil yang tinggal dalam radius 100 kilometer dari kota yang melarang peredaran mobil diesel. Upaya ini dilakukan karena semakin banyak calon pembeli yang akhirnya menghindari membeli mobil dengan bahan bakar solar.

Beberapa waktu lalu Pengadilan Tinggi Jerman memutuskan bahwa setiap kota memiliki hak untuk melarang peredaran mobil bermesin diesel untuk mengurangi polusi. BMW pun mengharap suatu solusi dari pemerintah sebagai pemangku kebijakan perihal mobil yang belum memenuhi standar emisi.

Keputusan BMW mempersilakan pemilik mengembalikan mobil baru mereka ke dealer ini akan diganti secara penuh sesuai harga saat mereka beli. Dengan begini, BMW bisa tetap menjaga kepercayaan dari pelanggannya. Pemilik juga dimungkinkan mengganti mobilnya sesuai dengan aturan yang berlaku.

Mobil Diesel Modern Jadi Kebutuhan di Masa Depan

mobil diesel

BMW M550D XDrive – Mobil Diesel Terbaru BMW (Foto: Motor1)

Mobil dengan mesin diesel saat ini mulai dibatasi beredar. Namun demikian, teknologi pembakaran internal dari mesin diesel bukan berarti terhenti. Mobil diesel modern nantinya bakal jadi andalan karena tingkat pengolahan emisi yang bagus.

“Kendaraan diesel kami cocok untuk masa depan. Mesin diesel adalah salah satu sistem penggerak paling efisien yang saat ini terpasang di kendaraan dan juga sangat bersih berkat proses pemurnian gas beberapa tahap,” ujar Peter van Binsbergen, kepala penjualan dan pemasaran BMW di Jerman sebagaimana dikutip Motor1.

Sebagai kompensasi dari pihak BMW terhadap pembatasan kendaraan sesuai standar emisi, pabrikan menyediakan diskon khusus kepada pemilik yang ingin tukar dengan mobil hybrid. Pemilik mobil dengan emisi masih Euro 4 kebawah, mendapat potongan hingga US$2.450 untuk pembelian model BMW i3, plug-in hybrid, atau produk BMW lain yang sudah memenuhi standar emisi Euro 6. (dna)

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts