Berita

Bukan BMW, Tapi Mercedes Benz yang Jadi Merek Mobil Mewah Terlaris di Dunia

Mercedes Benz CLA 200 AMG Line

Mercedes Benz CLA 200 AMG Line di GIIAS 2019. (Foto: Carmudi/Ria)

Munich – Pemilik maupun pelanggan setia mobil Mercedes Benz patut berbangga. Pasalnya Mercedes Benz berhasil mempertahankan mahkotanya sebagai merek mobil mewah terlaris di dunia periode 2019. Pabrikan mobil asal Jerman itu berhasil menyingkirkan para pesaing terberatnya seperti BMW dan Audi untuk keempat kalinya secara berturut-turut.

Mercedes Benz berhasil menduduki posisi puncak setelah berhasil menjual sebanyak 2,34 juta kendaraan sepanjang 2019 di seluruh dunia. Angka tersebut meningkat sekira 1,3 persen dibanding tahun sebelumnya.

Sedangkan pesaing terberatnya, BMW hanya mampu menjual sebanyak 2,17 juta kendaraan pada periode yang sama. Jika dibandingkan dengan angka penjualan ditahun sebelumnya, BMW bisa dikatakan lebih beruntung daripada Mercedes Benz sebab angka kenaikannya sedikit lebih tinggi yaitu 2 persen.

Sementara itu Audi harus puas berada di bawah BMW dengan total penjualan selama 2019 sebanyak 1,85 juta mobil. Meski begitu secara presentase kenaikan, Audi masih lebih tinggi dibanding Mercedes Benz yaitu sekira 1,8 persen.

Menariknya ketiga merek mobil mewah itu mengalami peningkatan penjualan dibanding tahun sebelumnya. Capaian positif ini seolah menjadi bukti bahwa permintaan untuk kendaraan berharga mahal itu tetap tangguh. Meskipun 2019 merupakan tahun yang amat berat bagi industri otomotif karena terjadi perlambatan pertumbuhan ekonomi di beberapa negara. Demikian seperti dilansir dari Autonews.

Mencatatkan Rekor Penjualan

Berdasarkan data penjualan yang terkumpul, Mercedes Benz mengklaim telah mencatatkan rekor penjualan baru di tiga negara yaitu China, Jerman dan Amerika Serikat. Pemicunya adalah banyaknya konsumen yang membeli mobil jenis Sport utility vehicle (SUV) dan sedan kelas atas.

Mercedes Benz mengatakan permintaan mobil di China mengalami kenaikan sebesar 6,2 persen, di mana tidak sedikit pelanggan yang memesan mobil limusin mewah, Maybach Mercedes S-class. Mercedes Benz mencatat 700 unit mobil terjual setiap bulan.

Logo BMW (Foto: BBC)

Sementara itu BMW berniat untuk meningkatkan penjualan mobil di China tahun ini seiring dengan pertumbuhan penjualan yang solid di sana. Di Eropa, diperkirakan penjualan mobil BMW tak akan jauh berbeda dengan capaian yang didapat di 2019. Sebab, ekonomi di Eropa sedang mengalami perlambatan.

BMW menargetkan akan menggandakan penjualan mobil kelas atas di 2020. Unutk mencapai target tersebut BMW akan fokus memasarkan kendaraan mewah kelas atas dan mobil jenis SUV berukuran besar.

Sementara itu Hildegard Wortmann, kepala penjualan Audi, mengatakan bahwa jajaran mobil baru harus membantu mempertahankan angka penjualan yang positif dan meraih mahkota merek mobil mewah terlaris di dunia sekaligus mengalahkan Mercedes Benz dan BMW.

Penulis: Santo

Editor: Lesmana

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts