Berita

Dua Pembalap Suzuki MotoGP Sapa Fans Indonesia Lewat Sosial Media

Lombok — Dua pembalap MotoGP dari Team Suzuki Ecstar; Joan Mir dan Alex Rins akan menjalani tes pramusim selama tiga hari ke depan di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, NTB.

Kedua pembalap tersebut dikataan juga tengah menikmati keindahan alam dan keramahan masyarakat sekitar Lombok. Bahkan Joan Mir dan Alex Rins menyapa fans di Indonesia lewat sosial media Suzuki Indonesia Motor.

“Saya dan tim Suzuki Ecstar sangat senang bisa hadir di Indonesia sebelum MotoGP musim 2022 digelar. Kami bisa mengetahui lintasan yang akan dilewati pada tes pramusim kali ini di Sirkuit Mandalika sembari mencicipi GSX-R1000R baru kami,” kata Joan Mir, Kamis (10/2/2022).

suzuki motogp

Sapaan tersebut dilayangkan lewat laman sosial media Instagram dan kanal YouTube Suzuki Indonesia Motor. Bahkan Alex Rins sempat mengatakan jika Mandalika menjadi salah satu tempat yang menyenangkan bagi dirinya.

“Sirkuit Mandalika di Indonesia ini memiliki pesona keindahan alam yang ada di sekitar sirkuit. Kami tidak sabar memberikan performa terbaik di MotoGP musim ini untuk para penggemar dan untuk tim Suzuki Ecstar,” sambung Alex Rins.

>>>>> Cek beragam produk Suzuki dari Carmudi di sini!

Pada pekan lalu Suzuki Ecstar juga telah meluncurkan grafis terbaru dari sepeda motor yang akan ditunggangi pembalapnya. Manajer Teknis Tim Suzuki Ecstar, Ken Kawauchi mengatakan jika motor yang digunakan ini lebih kompetitif.

“Sepeda motor pada tahun 2022 ini mirip dengan motor tahun lalu, tetapi ada pembaruan penting di bagian mesin. Berkat bantuan insinyur di Jepang dan Eropa kami harap ini waktu yang tepat untuk mencicipinya di trek,” kata Ken Kawauchi.

suzuki motogp

Rencananya tes pramusim MotoGP yang digelar di Mandalika akan digelar pada 1113 Februari 2022.

Selain dari tim Suzuki Ecstar akan ada 24 pembalap dari 12 tim MotoGP yang akan memanaskan aspal lintasan baru milik Indonesia tersebut.

Sekadar informasi, MotoGP 2022 nanti akan terdiri dari 21 seri yang akan dimulai di Qatar pada 46 Maret 2022 dan ditutup di seri Valencia, Spanyol pada 46 Maret 2023.

>>>>> Cek beragam produk Suzuki dari Carmudi di sini!

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts