Berita Mobil Sumber informasi

Ini Perbedaan New SX4 S-Cross Indonesia dengan India

Penulis : Santo Evren

New SX4 S-Cross

Suzuki New SX4 S-Cross resmi meluncur di Indonesia, Jumat (10/11) (Carmudi Indonesia/Rosano)

JakartaSuzuki SX4 S-Cross facelift baru saja meluncur di Indonesia. Sama seperti model Ignis, dan Baleno, sport utility vehicle (SUV) itu dibawa dalam bentuk utuh alias Completely Build Up (CBU) dari India.

Di India sendiri, model yang sama sudah lebih dulu meluncur pada September 2017. Walau diproduksi di India, tapi model yang ditawarkan untuk pasar Indonesia disebut Suzuki berbeda.

“Tentunya ada perbedaan karena spesifikasi dan regulasi yang ada di India dan Indonesia berbeda,” Donny Ismi Saputra, Marketing director 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), disela acara peluncuran yang berlangsung di Jakarta, Jumat (10/11).

Dijelaskan, bila SX4 S-Cross facelift yang dipasarkan di India sudah memenuhi standar emisi Bharat Stage (BS4) atau setara dengan Euro4, sedangkan yang ada di Indonesia masih Euro2.

“Tapi jangan khawatir kalau tahun depan Indonesia sudah menerapkan Euro4, kita tentunya sudah mempersiapkannya,” ungkap Donny.

Selain dari segi emisi, lanjut Donny ada beberapa fitur yang memang dibedakan. Sejumlah Fitur yang aplikasikan SX4 S-Cross untuk pasar Indonesia disesuaikan dengan kebutuhan konsumen saat ini.

“Selain standar spesifikasi, konsumsi bahan bakar dan fitur, serta torsi kita sesuaikan dengan konsumen yang ada di Indonesia. Kalau di India ada mesin 1,3 cc diesel kalau di Indonesia bensin 1,5 cc. Setiap produk kami sesuaikan dengan karakteristik dan kebutuhan di Indonesia,” ungkap Donny.

Distribusi New SX4 S-Cross Secepatnya ke Garasi Konsumen

Terkait pendistribusian, umumnya pengiriman unit ke tangan konsumen butuh waktu lama. Mengatasi hal tersebut, SIS sudah melakukan simulasi pemesanan mobil sebelumnya. Dengan begitu diharapkan konsumen bisa mendapat unit dengan cepat.

“Gak usah khawatir, kami sudah melakukan simulasi kira-kira jumlah pemesanannnya berapa dan order yang kita kirim ke India berapa. Sehingga kalau ada pesanan dari konsumen sesuai prediksi yaitu 500 unit perbulan, itu masih bisa kami suplai. Kecuali apabila permintaan dua atau tiga kali lipat dari prediksi itu akan berbeda kondisinya. Tapi kita sudah lakukan simulasi bahwa setidaknya kita bisa melakukan delivery secepatnya kepada konsumen yang sudah memesan,” pungkas Donny.

Suzuki New SX4 S-Cross memiliki pilihan warna baru yaitu Stargaze Blue, menemani warna yang sebelumnya sudah ditawarkan seperti Granite Grey, Arctic White dan Premium Silver.

Mobil SUV ini ditawarkan dalam satu varian saja dengan transmisi manual di banderol Rp256 Juta dan transmisi otomatis Rp268.850 juta, semua harga on the road Jakarta.

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts