Berita Sepeda motor

Skutik Listrik Gesits Karya Anak Bangsa Siap Untuk Diluncurkan

Skutik Gesits (Foto: Carmudi)

Jakarta – Skuter matik (skutik) listrik karya anak bangsa yang diberi nama Gesits sudah lama tak ada kabarnya. Ternyata skutik yang masih dalam bentuk protoype itu sampai saat ini terus dikembangkan hingga layak untuk diproduksi.

Lantas kapan skutik yang rencannya bakal dijual di bawah Rp20 juta itu meluncur secara resmi di Tanah Air? Menjawab pertanyaan itu Direktur Utama PT Gesits Technologies Indo (GTI), Harun Sech masih malu-malu.

Namun dirinya memastikan bahwa Gesits bakal meluncur tahun ini. “Ya mudah-mudahan tahun ini,” ujarnya singkat kepada Carmudi, Senin (2/4/2019).

Belum banyak informasi yang bisa disampaikan Harun terkait perkembangan dari skutik listrik Gesits termasuk soal total jumlah unit yang sudah terpesan. Tanpa menyebut angka pasti, Harun mengatakan bahwa pembelinya tidak hanya datang dari individu saja tapi ada juga yang dari perusahaan dengan dengan membeli dalam jumlah banyak.

“Sudah puluhan ribu, ada dari individu maupun konsumen fleet,” ucap dia.

Ini menjadi bahan pertanyaan, apa kendala untuk mengeluarkan motor listrik anak bangsa? Sedangkan beberapa merek sudah berani menjualnya, meskipun infrastruktur digarap beringan. Itu janji pemerintah saat peluncuran motor listrik merek Viar.

Menristekdikti Mohamad Nasir naik Gesits (Foto: Ristekdikti)

Akan Diproduksi di Bogor

Gesits memiliki kepanjangan Garansindo Electric Scooter ITS. Ini menunjukkan bahwa skutik listrik Gesits merupakan merupakan produk inovasi buatan mahasiswa Institut Technology Sepuluh Nopember Surabaya (ITS). Melalui Pusat Unggulan IPTEK–Sistem dan Kontrol Otomotif (PUI–SKO) yang bekerja sama dengan Garansindo Group.

Proyek pengembangan Gesits mengandeng banyak pihak termasuk industri kecil dan menengah dalam pembuatan komponen-komponen utama. Jika sudah selesai dikembangkan, Gesits akan diproduksi di Cileungsi, Bogor, Jawa Barat tepatnya di salah satu fasilitas milik PT Wijaya Karya Industri Konstruksi (WIKA).

Hal ini ditandai dengan penandatanganan kerja sama antara PT WIKA dengan (GTI) pada Agustus 2017.

Gesits (Foto: Ristekdikti)

Sebagai tahap awal rencannya perusahaan akan memproduksi sabanyak 50 ribu Gesits dalam satu tahun. Semua unit yang diproduksi akan difokuskan untuk pasar domestik.

Bila permintaan semakin membludak tidak menutup kemungkinan perusahaan menambah jumlah produksi hingga 100 ribu unit per tahun. Menariknya Gesits tidak hanya akan dipasarkan di Tanah Air saja tapi juga di ekspor ke beberapa negara tetangga.

Diperkirakan rencana tersebut akan tercapai pada 2020 mendatang. Skutik listrik Gesits pernah diperkenalkan ke masyarakat Jakarata lewat event Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2015.

Sepeda motor yang sama juga pernah di uji jalan Jakarta-Bali sejauh 3.000 kilometer pada 2016. Pengujian dilakukan sebagai bagian dari pengembangan serta mengetahui masalah yang harus diatasi.

Skutik listrik Gesits dibekali motor listrik berdaya 5 kW dan didukung oleh baterai 5 kWh. Di atas kertas Gesits diklaim mampu melaju hingga kecepatan 100 kilometer per jam. Dengan gaya berkendara berada di kecepatan 60-80 kilometer per jam skutik ini mampu berjalan sejauh 100 kilometer hanya dalam sekali isi ulang baterai.(dol)

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts