Berita

Toyota Gelar Velozenses di MKG 3, Kenalkan Teknologi TSS dan T Intouch

Jakarta — Toyota menggelar kegiatan Velozenses bertempat di Mall Kelapa Gading (MKG) 3, Jakarta Utara yang berlangsung hingga Minggu (26/6/2022) nanti.

Kegiatan ini bertujuan memperkenalkan secara lebih luas deretan teknologi All New Veloz terutama Toyota Safety Sense (TSS) dan T Intouch.

Toyota Velozenses

Kegiatan Toyota Velozenses berlangsung di Mall Kelapa Gading (MKG) 3, Jakarta Utara yang berlangsung hingga Minggu (26/6/) nanti. (Foto: Toyota)

“Berbagai teknologi canggih seperti TSS dan T Intouch kami sematkan pada produk-produk Toyota untuk memberikan peace of mind kepada pelanggan ketika memiliki dan menggunakan kendaraan Toyota,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.

Dijelaskan, TSS hadir sebagai serangkaian teknologi keselamatan berkendara berbasis sensor dan radar dengan akurasi yang tinggi.

Dalam kegiatan ini Toyota menyediakan Senses Simulator yang dapat dimanfaatkan pengunjung melihat cara kerja TSS. Sekaligus teknologi keselamatan berkendara lain, seperti Rear Cross Traffic Alert dan Blind Spot Monitoring.

Sementara itu, T Intouch merupakan teknologi telematika yang mampu menghubungkan sistem pada mobil dengan aplikasi mTOYOTA di telepon genggam pemilik. Untuk memperkenalkan teknologi ini, Toyota menghadirkan T Intouch Experience.

Program Cashback Toyota Velozenses

Di samping aspek edukasi tersebut Toyota juga menawarkan sejumlah program penjualan khusus di kegiatan ini.

Toyota Velozenses (1)

(Foto: Toyota)

“Acara Velozenses kami lengkapi dengan berbagai layanan di beberapa touch points berbeda, termasuk program yang memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk memiliki All New Veloz,” kata Anton.

Penawaran tersebut di antaranya cashback Rp1,5 juta bagi 75 pembeli pertama yang melakukan pembelian melalui Toyota Official Store Solution (TOSS). Hal ini dapat dilakukan secara online ataupun langsung di lokasi.

Kemudian ada tambahan cashback Rp2,5 juta ditambah merchandise menarik bagi 50 konsumen yang melakukan pembelian sekaligus menjalani test drive dan mengikuti games tertentu.

All New Veloz sendiri merupakan salah produk yang mendorong penjualan Toyota sepanjang tahun ini. Selama periode Januari—Mei 2022 mobil ini mencatatkan wholesales 122.171 unit atau naik 23,5 persen dibanding periode yang sama tahun 2021.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts