Tips dan Trik

Memilih Oli yang Tepat untuk Toyota Avanza dan Kijang Innova

Jakarta – Auto2000 beberapa waktu lalu membeberkan oli yang tepat untuk Toyota Avanza dan Kijang Innova lewat kanal YouTube mereka.

Mobil pertama yang dibahas adalah Toyota Kijang kapsul dan Avanza generasi pertama. Menurut pihak Auto2000, kedua mobil ini direkomendasikan menggunakan oli dengan SAE 10W-40.

oli toyota avanza dan innova

Alasannya, kedua mobil ini belum memakai teknologi katup variabel atau Variable Valve Timing with Intelligence (VVT-i).

Lain lagi dengan Toyota Kijang Innova keluaran 2020. Menurut Auto2000 mobil keluarga ini direkomendasikan memakai oli dengan nilai SAE 0w-20.

“Ada alasan mengapa Kijang Innova terbaru disarankan memakai oli dengan SAE tersebut. Yang pertama kekentalannya bagus, tahan korosi, tingkat penguapannya rendah, mendukung kinerja mesin,” kata Nur Imansyah Tara, Aftersales Division Head Auto2000.

Selain SAE 0W-20, Kijang Innova keluaran terbaru juga masih direkomendasikan memakai oli dengan SAE 5-W30 dengan alasan spesifikasinya tidak berbeda jauh dengan rekomendasi utama.

“Ambil contoh lain untuk pengguna Avanza 2004 yang belum VVT-I, maka Oli TMO 10W-40 sudah memadai dan bisa diandalkan, meskipun tidak dilarang menggunakan TMO 5W-30 untuk meningkatkan performa mesin. Sedangkan kualitas dan daya tahan sama baiknya,” sambungnya.

Program Aftersales Toyota oli toyota avanza dan innova

Servis mobil di bengkel resmi Auto2000 (Istimewa)

Mesin Toyota berteknologi VVT-i direkomendasikan minimal menggunakan TMO 5W-30. Sedangkan untuk mesin Dual VVT-i dapat menggunakan TMO 0W-20 dengan performa lebih baik dan menjaga efisiensi mesin.

Auto2000 mengingatkan bahwa hendaknya memilih oli mesin mobil tidak sembarangan, harus sesuai dengan kebutuhan dan spesifikasi kendaraannya.

“Pastikan pemilik mobil paham mengenai oli mesin yang dibeli sesuai dengan kebutuhan dan spesifikasi kendaraan karena oli yang tepat membuat kinerja mesin semakin optimal, meningkatkan performa, dan membuat irit bensin,” tutup Nur Imansyah.

Bagi pemilik Toyota Avanza maupun Kijang Innova versi Non VVT-i dan VVT-i setidaknya bisa lebih paham mengenai pemilihan oli mesin.

Baca Juga:

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts