Berita

Pikat Pengunjung, Mitsubishi Tawarkan Program Penjualan Menarik di GIIAS 2021

GIIAS, Tangerang – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) seperti diketahui telah mengumumkan harga New Xpander dan Xpander Cross di ajang GIIAS (GAIKINDO Indonesia International Auto Show) 2021. Keduanya ditawarkan dengan harga yang terjangkau.

Selain itu, PT MMKSI juga sudah mempersiapkan beragam program penjualan agar dapat lebih menarik minat para konsumen untuk membeli MPV (Multi Purpose Vehicle) besutannya tersebut.

harga mitsubishi new xpander

Mitsubishi tawarkan program penjualan menarik di GIIAS 2021. (Foto: Carmudi)

Program Penjualan Mitsubishi di GIIAS 2021

Mukhamad Arwani selaku Deputy Group Head Sales & Marketing Division PT MMKSI mengatakan bagi setiap konsumen yang membeli New Xpander dan New Xpander Cross selama GIIAS 2021, akan mendapat Mitsubishi Smart Package.

“Setiap pembeli New Xpander dan New Xpander Cross akan mendapat gratis biaya jasa servis serta suku cadang hingga 50 ribu km atau 4 tahun, asuransi kecelakaan diri satu tahun, dan asuransi kerusakan ban selama satu tahun,” jelas Mukhamad Arwani saat presentasi sales dan after sales Mitsubishi yang dilaksanakan secara virtual, Jumat (12/11/2021).

Tak ketinggalan, lanjut Mukhamad Arwani, setiap pembeli mobil-mobil tersebut juga akan mendapat garansi kendaraan tiga tahun atau hingga 100 ribu km.

Tak hanya itu, ada pula loyalty program bagi pengguna Xpander lama yang ingin membeli Xpander baru, akan mendapatkan voucher belanja sebesar Rp1,5 juta.

Simulasi Kredit Mitsubishi Xpander

Di sisi lain, Tetsuhiro Tsuchida selaku Direktur Sales & Marketing Division PT MMKSI ikut menyampaikan bahwa pihaknya tidak memasang target penjualan dalam GIIAS 2021 meski menawarkan banyak program penjualan untuk New Mitsubishi Xpander dan New Xpander Cross.

Hal ini mengingat pameran otomotif tersebut dilaksanakan saat pandemi Covid-19.

“Kami belum memasang angkat konkret untuk target penjualan di GIIAS 2021 karena pengunjungnya masih dibatasi, jadi kami rasa belum optimal,” jelas Tetsuhiro Tsuchida.

Ia juga mengatakan meski ada banyak produk baru yang membuat konsumen mempertimbangkan produk terbaik untuk mereka, PT MMKSI tetap percaya dapat menyajikan produk terbaik.

Harga New Xpander dan New Xpander Cross Setelah PPnBM 100 Persen

Untuk New Xpander dan New Xpander Cross, Mukhamad Arwani menambahkan bahwa kedua mobil ini mendapat relaksasi PPnBM 100 persen hingga akhir 2021.

Harga New Xpander Cross setelah diskon PPnBM 2021. (Foto: Carmudi)

Berikut ini adalah daftar harga keduanya setelah mendapatkan potongan PPnBM 100 persen.

New Xpander

  • GLS MT Rp228,030 juta
  • GLS CVT Rp236,49 juta
  • Exceed MT Rp240,36 juta
  • Exceed CVT Rp248,3 juta
  • Sport MT Rp258,43 juta
  • Sport CVT Rp270,44 juta
  • Ultimate CVT Rp272,58 juta

New Xpander Cross

  • Cross MT Rp268,15 juta
  • Cross CVT Rp281 juta
  • Premium Package Rp291,41 juta

Lihat Berita Terbaru Mitsubishi Xpander

 

Penulis: Nadya Andari

Editor: Dimas

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts