Berita Event Modifikasi

Ratusan Mobil Daihatsu Modifikasi Saling Adu Keren di Ancol

Jakarta – Setelah melakukan roadshow ke 13 kota, akhirnya kontes modifikasi mobil Daihatsu bertajuk Daihatsu Dress-Up Challenge (DDC) memasuki babak final. Kontes yang terselenggara hasil kerjasama Daihatsu dengan Hot Import Night (HIN) ini berlangsung di Ecovention, Ancol, Jakarta. Mulai Sabtu (23/11/2019) sampai Minggu (24/11/2019).

Tercatat 126 mobil Daihatsu dari berbagai model dan aliran modifikasi ambil bagian dalam konstes DDC. Dari total keseluruhan mobil Daihatsu yang dimodifikasi, sekira 43 unit adalah Sirion. Lalu 22 unit Xenia, 16 unit Terios, 8 unit Ayla, 6 Unit Gran Max dan Luxio, serta 5 unit Sigra. Ada juga 26 unit Daihatsu Taruna di kategori Free For All (FAA), yaitu kategori untuk mobil-mobil Daihatsu lain tanpa dibatasi jenis dan tahun pembuatannya.

Semua peserta akan dinilai oleh dewan juri yang berasal dari Amerika, Thailand, Malaysia, dan Indonesia. Setidaknya ada delapan point utama yang menjadi penilaian juri, mulai dari overall build, exterior, interior, paint, engine, undercarriage, car audio & video, dan presentation.

Pada akhirnya kategori pemenang DDC dibagi menjadi dua yaitu Best dan Runner Up dari masing-masing produk. Selain elite point yang diakumulasi pada setiap seri dengan total hadiah hingga ratusan juta rupiah. Pemenang akan diumumkan Minggu, dilokasi yang sama.

Diseleksi dari 489 Unit Mobil Modifikasi Daihatsu

Tahun ini DDC diselenggarakan di 13 kota sebelum akhirnya tiba di Final Battle di Jakarta, seperti Surabaya, Yogya, Balikpapan, Jakarta, Makassar, Denpasar, Malang, Batam, Medan, Bandung, Makasar, Semarang dan Palembang.

Sepanjang kontes tercatat ada 489 unit mobil Daihatsu hasil modifikasi sekira 126 unit di antaranya berhak mengikuti seri final.

Kontes modifikasi mobil Daihatsu ini di klaim sebagai kontes modifikasi terbesar di Indonesia. Tahun ini tercatat 128 unit Gran Max dan Luxio,137 unit Ayla, 73 unit Xenia, 51 unit Sirion, 23 unit Sigra dan 17 unit Terios terdaftar pada kompetisi kategori Line Up mobil Daihatsu.

Daihatsu Dress-Up Challenge (DDC) memasuki babak final. Foto/Carmudi

Sedangkan pada kategori Free For All (FFA), tercatat total 60 unit Daihatsu, mulai dari Taruna, Feroza, Taft, Zebra dan Hijet.

”Daihatsu ingin dekat dengan generasi milenial melalui ajang modifikasi yang kental dengan nuansa kreatif‘ntas dan kekinian. Kami yakin, acara ini merupakan kegiatan positif bagi anak muda jaman now berkreasi,” ujar Rudy Ardiman, Domestic Marketing Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Penulis: Santo

Editor: Lesmana

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts