Berita Event Mobil Sepeda motor Sumber informasi

Begini Cara Mudah Mencari Suku Cadang Asli Sepeda Motor Suzuki

Perkenalan aplikasi My Suzuki (Foto: Santo/Carmudi)

Jakarta – Lewat ajang IMOS 2018, PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) memperkenalkan aplikasi mobile My Suzuki. Lewat aplikasi ini pengguna sepeda motor Suzuki lebih muda mencari suku cadang asli, oli dan aksesori yang mereka dibutuhkan. Termasuk melakukan transaksi jual beli.

Ignatius Ratrianto Wibowo, General Manager Spare Parts PT SIM menyatakan, ”My Suzuki  dibuat untuk memudahkan pelanggan. Mereka dapat melakukan pembelian Suzuki Genuine Parts, Suzuki Genuine Oil, dan Suzuki Genuine Accessories secara praktis kapan dan di manapun.

“Dengan garansi resmi, kami menjamin barang yang dipasarkan 100% asli. My Suzuki adalah salah satu wujud komitmen kami meningkatkan layanan yang tepat, terpercaya, dan efisien,” ujarnya, Jumat (2/11).

Baca juga: Harga Suzuki GSX-R150 ABS Rp33 Jutaan, Jadi Varian Tertinggi

Untuk mendapatkan aplikasi My Suzuki, pelanggan cukup mendownload di Google Play Store bagi pengguna Android. Sedangkan pengguna iOS dapat mengunduh di App Store pada akhir November 2018.

Di dalam aplikasi My Suzuki pelanggan tidak hanya bisa menemukan beragam suku cadang berdasarkan katalog standar Suzuki. Tapi juga bisa berkonsultasi dan berinteraksi langsung dengan customer service lewat fitur chatting.

Dari sisi pembayaran, My Suzuki menyediakan begragam pilihan, mulai dari ATM transfer, virtual account, kartu kredit, hingga layanan Go-Pay. Saat ini sudah ada 14 diler yang terintegrasi dengan aplikasi My Suzuki.

”My Suzuki sudah dapat melayani kebutuhan suku cadang dan aksesoris roda dua. Dalam waktu dekat akan dilengkapi dengan penjualan Suzuki Genuine Parts untuk roda empat dan Suzuki marine. Kami harap dengan fitur dan fasilltas yang terus disempurnakan. My Suzuki dapat menjangkau Iebih banyak pelanggan sehingga bisa menjadi aplikasi yang dapat diandalkan pelanggan setia kami,” tutur Ignatius.

Pasang di Bengkel Resmi Suzuki

Sama seperti e commerce pada umumnya, pembelian suku cadang Suzuki lewat aplikasi My Suzuki bisa dikirm langsung ke rumah pelanggan. Selain itu dapat juga mengambilnya di dealer terdekat. Pelanggan akan dikenakan biaya tambahan untuk pengiriman barang. Harganya tergantung dari jarak.

SEpeda motor Suzuki (Foto: Santo/Carmudi)

“Pengiriman ada dua kalau biasanya e commerce biasa langsung ke rumah dan itu pakai kurir, kami juga sama menyediakan kurir, kalau kirim ke rumah berarti ada ongkos kirim. Kami juga menyediakan satu lagi metode pengiriman di mana palanggan bisa ambil ke dealer kalau memang ada dealer dekat rumah pelanggan. Tentunya hal itu bisa menghemat menghemat biaya dan ke dua barang yang dikrim atau diambil sudah pastiasli,” ungkap Faisal Riza Firdaus, New Part Busines Deployment Section PT SIM.

Baca juga: Mau Beli Helm Sepeda Motor di IMOS 2018, Berikut Promonya

Meskipun pelanggan bisa membeli suku cadang asli Suzuki melalui on line, tapi pemasangannya disarankan dilakukan di bengkel resmi, sebab bila ada kesalahan pemasangan pihaknya tidak bertanggung jawab, di samping itu garansi yang diberikan bisa hangus.

“Kalau misalnya terjadi konsumen beli tapi enggak bisa pasang, ya mau enggak mau ke bengkel resmi, sebaiknya seperti itu. Kami juga ada garansi suku cadang asalkan pemasangannya dilakukan di bengkel resmi,” tutup Faisal.(dol)

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts