Sepeda motor

Kejutan Manis Suzuki di Februari 2021, Ada Hayabusa Terbaru

Suzuki Hayabusa 2021

Penampakan speedometer Suzuki Hayabusa 2021 (Foto: tangkapan layar Yutube Suzuki:

Tokyo – Suzuki akan memberikan kejutan manis bagi para penggemar sepeda motor gede (moge) bertenaga buas di seluruh dunia.

Perusahaan asal Jepang itu berencana meluncurkan Suzuki Hayabusa terbaru yang datang sebagai model 2021.

Sebagai penggoda jelang kehadirannya, Suzuki secara resmi merilis video teaser di kanal Youtube miliknya.

Isi dari video teaser tersebut memperlihatkan Suzuki Hayabusa 2021 sedang melintas di sebuah sirkuit.

Meskipun wujud utuh dari Hayabusa terbaru tak tampak secara keseluruhan, tapi dalam video tersebut terungkap beberapa bagian yang diduga menjadi fitur utamanya.

Seperti misalnya pada bagian belakang Suzuki Hayabusa 2021 kuat dugaan mendapat desain baru.

Begitu juga dengan lampunya yang tampak berbentuk horizontal, kemungkinan besar menggunakan LED. Terlihat pula penutup jok belakang dan knalpot ganda.

Bagian depan Hayabusa terbaru sekilas terlihat mirip dengan model sebelumnya. Tetapi dugaan sementara Suzuki melakukan sedikit sentuhan baru sehingga sepeda motor berukuran besar itu tampil lebih segar.

Baca Juga: 

Video berdurasi 26 detik itu juga memperlihatkan cluster instrumen yang diperbarui dengan layar TFT baru di bagian tengah spidometer.

Dari penampakan penuh spidometer, terlihat pula bila sepeda motor tengah dipacu dengan kecepatan tinggi dan posisi transmisi di angka 6.

Di layar TFT memperlihatkan tulisan “SDMS” yang bisa berarti bahwa Suzuki akan menerapkan beberapa mode tenaga mesin di Hayabusa baru.

Sepeda motor ini akan dipersenjatai dengan beragam perangkat elektronik seperti quickshifter, traction control, wheelie control, cornering ABS, dan 6-axis IMU.

Di video yang sama, Suzuki juga menuliskan “Perfectly Posied” yang mengisyaratkan bahwa Hayabusa 2021 akan menampilkan beberapa sistem suspensi kelas atas untuk menjaga sepeda motor tetap stabil ketika tengah dipacu dalam kecepatan tinggi.

Di akhir video, Suzuki membeberkan bila sepeda motor yang pernah mendapat julukan tercepat di dunia itu meluncur 5 Februari 2021 secara virtual.

Suzuki Hayabusa Pernah Dijual di Indonesia

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku Agen Pemegang Merek (APM) sepeda motor Suzuki di Indonesia pernah memasarkan Hayabusa.

Namun sayang kehadiran sepeda motor bergaya sport itu kurang mendapat sambutan positif dari konsumen di dalam negeri.

Baca Juga: 

Suzuki Hayabusa mulai dipasarkan sejak 2012 dengan harga yang cukup fantastis, yaitu Rp300 jutaan.

Berhubung sepi peminat, maka pada 2017, SIS memutuskan untuk berhenti memasukkan unit baru dari Jepang.

Suzuki Hayabusa

Suzuki Hayabusa yang dikenal sebagai motor tercepat di dunia tidak lagi diproduksi. (Foto: Bennetts)

Hayabusa memilki panjang 2.190 mm, lebar 735 mm dan tinggi 1.165 mm.

Sumber tenaganya berasal dari mesin bensin empat silinder, DOHC berkapasitas 1.340 cc dengan bantuan transmisi manual enam percepatan.

Mesin yang digendongnya mampu mengeluarkan tenaga sekuat 172 HP pada 10.100 rpm dan torsi 132 Nm pada 7.600 rpm.

 

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts